Jokowi Minta Kebijakan Satu Peta Segera Dituntaskan

Selasa, 13 Juni 2017 – 21:32 WIB
Joko Widodo. Foto: JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali mengingatkan jajaran pembantunya untuk segera menuntaskan kebijakan satu peta yang diatur dalam Peraturan Presiden Nomor 9 Tahun 2016.

Jokowi memberikan penekanan karena terwujudnya kebijakan satu peta yang mengacu pada satu referensi geospasial, satu standar, satu basis data, dan satu geoportal, sangat diperlukan untuk percepatan pelaksanaan pembangunan nasional.

BACA JUGA: Pak Jokowi, LPTQ Belum Punya Payung Hukum

"Kebijakan ini penting, sangat dibutuhkan untuk menyatukan seluruh informasi peta yang diproduksi oleh berbagai sektor ke dalam satu peta secara terintegrasi," kata Jokowi dalam rapat terbatas di kantor kepresidenan, Selasa (13/6).

Mantan gubernur DKI itu berharap dengan terintegrasinya seluruh informasi yang ada, masalah yang timbul akibat adanya perbedaan informasi geospasial diyakini bisa ditangani.

BACA JUGA: Hendro Nilai Presiden Jokowi Piawai Memainkan Ritme Politik

Termasuk akan mempermudah penyelesaian konflik seputar batas daerah di seluruh Indonesia.

Laporan terkini yang didapat Presiden, dari 85 target rencana aksi peta tematik yang diatur dalam Perpres tersebut, baru 26 peta yang sudah lengkap untuk seluruh wilayah Indonesia.

BACA JUGA: Presiden Jokowi Cek Langsung Pencairan Bansos PKH di Ciamis

Sementara 57 peta lainnya masih dilakukan kompilasi dan 2 peta sisanya belum ada.

"Saya minta segala permasalahan yang muncul di lapangan segera dicarikan solusinya, khususnya terkait peta tanah ulayat dan batas desa," tegasnya mengingatkan.

Jokowi juga meminta agar dalam pelaksanaannya, kebijakan satu peta ini bisa dilakukan secara cermat dan akurat.

Sebab kebijakan ini akan memberikan kepastian kepada pemerintah mengenai data dan informasi tunggal yang dapat dijadikan pegangan bersama.

Sebelumnya, dalam rapat terbatas pada tanggal 7 April 2016, Presiden Jokowi telah menginstruksikan agar jajarannya untuk terlebih dahulu berfokus pada pengerjaan peta tematik untuk Pulau Kalimantan.(fat/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi: Jangan Menunggu Perintah, Selesaikan dengan Cepat!


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler