Jokowi: Sejatinya Indonesia Saat Ini Dalam Keadaan Perang

Jumat, 14 Agustus 2015 – 09:43 WIB
Presiden Joko Widodo. FOTO: dok/jpnn.com

jpnn.com - PRESIDEN Joko Widodo memberikan baru saja menyelesaikan PidatoKenegaraan di Sidang Tahunan MPR RI 2015 di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta (Jumat, 14/8). Salah satu yang ditekankan Presiden adalah, sebagai negara berdaulat, sejatinya Indonesia saat ini sedang dalam keadaan perang. 

Perang itu bukan perang fisik, melainkan perang dalam mewujudkan perdamaian dan kesejahteraan hidup agar masyarakat semakin bahagia.

"Semua ini hanya terwujud kalau seluruh elemen negara, khususnya lembaga negara bersatu padu dan tidak terjebak pada ego masing-masing," tegas mantan gubernur DKI Jakarta itu.

Jokowi mengajak agar lembaga negara bersama-sama memperkuat kedaulatan politik, kemandirian, dan kepribadian bangsa sebagaimana temaktub dalam ide Trisakti. Menurutnya, dengan memperkuat Trisakti, maka rongrongan dari pihak luar bisa dibendung.

"Indonesia juga punya masyarakat yang kreatif, muslim yang moderat, dan telah menjelma jadi kekuatan ekonomi ke-16, semua ini jika diselaraskan dengan kerja keras dan optimisme maka kita akan bermartabat di antara bangsa lain di dunia," tandas politisi PDI Perjuangan itu. (rmol/rus/mas)

BACA JUGA: Megawati Akhirnya Muncul, Habibie Diminta Sumbang Pesawat

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Tantangan Berat Kemendag menurut Thomas Lembong


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler