jpnn.com - JAKARTA - Mantan Presiden Megawati Soekarnoputri akhirnya muncul juga menghadiri rapat-rapat masa Sidang I DPR RI Tahun Sidang 2015-2016, di ruang Nusantara, Gedung MPR, DPR, dan DPD pada Jumat (14/8).
Kedatangan Megawati ini tentu saja disambut baik karena sejak zaman pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), ia tidak pernah menghadiri rangkaian kegiatan itu.
BACA JUGA: Hari Ini Jokowi Pidato Tiga Kali di Parlemen
"Terimakasih pada Ibu Megawati Soekarnoputri yang sudah hadir di sini," ujar Ketua MPR Zulkifli Hasan seusai mendengarkan pidato kenegaraan Presiden Joko Widodo. Dulunya, Megawati tidak hadir karena hubungannya merenggang dengan SBY. Padahal, SBY tetap mengundangnya dalam berbagai acara kenegaraan.
Kali ini justru yang tidak hadir adalah Presiden SBY. Tidak diketahui, alasan SBY absen undangan kenegaraan tersebut.
BACA JUGA: Menko Ramli: Menteri Jangan Ngomong Seenaknya
Selain Megawati, hadir juga mantan Presiden B.J Habibie. Zulkifli juga mengapresiasi kehadiran Habibie tersebut.
"Terimakasih Pak Habibie sudah datang. Semoga Pak Habibie bisa menyumbang lagi karya pesawat untuk Indonesia," imbuh Zulkifli. (flo/jpnn)
BACA JUGA: Ini Tantangan Berat Kemendag menurut Thomas Lembong
BACA ARTIKEL LAINNYA... Begini Cara Eksekusi Putusan PK Yayasan Supersemar
Redaktur : Tim Redaksi