Jorg Peter Berpeluang jadi Pelatih PSM

Jumat, 19 Agustus 2011 – 19:55 WIB

MAKASSAR - Bukan Divaldo Alves, bukan pula Michael FeichtenbeinerManajemen PSM kemungkinan besar akan menjatuhkan pilihan kepada mantan pelatih Medan Chiefs, Jorg Peter sebagai arsitek baru Pasukan Ramang.

Manajemen merasa lebih sreg mengangkat pelatih asal Jerman itu sebagai suksesor Wilhelmus "Wim" Gerardus Rijsbergen

BACA JUGA: Arema Lepas Amiruddin-Hendra Ridwan

Selain dianggap berhasil kala membesut Medan Chiefs di putaran pertama Liga Primer Indonesia (LPI), Jorg juga masih berusia muda dan pernah melatih timnas Jerman U-16.

Alasan itulah sehingga nama Jorg yang sempat mencuat di akhir putaran pertama LPI lalu, kini kembali menguat
Nama Jorg sudah diteruskan ke konsorsium untuk dikonsultasikan, sebelum akhirnya resmi ditunjuk membesut PSM di kompetisi baru yang mulai bergulir 8 Oktober 2011 nanti.

Masuknya nama Jorg di konsorsium, diakui General Manager Klub, Husain Abdullah

BACA JUGA: Djohar: Klub Jangan Rugikan Pemain

"Usulan kami ke konsorsium memang Jorg Peter
Namun, untuk penetapan pelatih kepala tunggu saja pengumuman resminya nanti," kata Husain

BACA JUGA: Difavoritkan Juara, Portugal Tak Gentar



Mengenai peluang kandidat lainnya seperti Michael Feichtenbeiner, Uwe Erkenbrekher, Divaldo Alves, dan Jose "Pepe" Basualdo, Husain menyatakan peluangnya sama besarHanya saja, kata dia, yang diusulkan ke konsorsium memang Jorg Peter.

"Mayoritas pemain PSM masih mudaNah, lebih tepat kalau ditangani oleh pelatih yang berpengalaman menangani pemain usia mudaJorg pernah melatih timnas Jerman U-16Intinya, kita akan tetapkan pelatih kepala sebelum verifikasi," tandas Husain.

Namun, CEO PSM, Rully Habibie menyatakan siapapun berpeluang melatih PSM asalkan metode melatihnya bagus dan sudah punya lisensi A AFC"Tentunya juga mampumembawa prestasi bagi PSM," ujarnya.

Sementara untuk posisi asisten pelatih, kini menguat nama pelatih PSM U-21 dan Makassar United, Yusrifar DjafarKabarnya Yusrifar direkomendasikan Liestiadi Sinaga, dan mendapat persetujuan jajaran manajemen PSMTrack record Yusrifar memang cukup bagus, karena mampu mengantarkan Perssin Sinjai lolos ke Divisi UtamaSebagai pemain pun sukses mengantarkan PSM dua kali juara dan sudah tahu karakter permainan anak-anak Makassar.

"Alhamdulillah kalau memang nama saya diusulkanSebagai putra daerah, saya hanya ingin membantu perkembangan sepak bola di MakassarTerutama membina para pemain muda," ucap Yusrifar.

Asisten Pelatih PSM, Fabio de Oliviera mengatakan sangat bagus kalau akhirnya Jorg Peter dan Yusrifar Djafar yang terpilihMenurut dia, siapa pun pelatih kepala atau asistennya asalkan bekerja maksimal untuk membawa PSM meraih prestasi(ram)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nasri Tes Medis di City


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler