Jumlah Kasus Aktif Covid-19 di Jakarta Turun 6.532, Alhamdulillah

Senin, 21 Februari 2022 – 21:48 WIB
Jumlah kasus aktif Covid-19 di Jakarta turun.Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta mengumumkan penambahan 5.358 kasus Covid-19 pada Senin (21/2).

Dengan menambahan tersebut, maka total 1.135.025 orang di DKI telah terpapar virus corona sejak awal pandemi.

BACA JUGA: Tahanan Polsek Tewas, Kapolda Sumsel Sampai Minta Maaf dan Berjanji

BACA JUGA: KKB Terus Meneror, Sebegini Jumlah Korban Prajurit TNI, Astaga!

“Sebanyak 42.099 orang dites PCR hari ini untuk mendiagnosis kasus baru dengan hasil 5.358 positif dan 36.741 negatif,” ucap Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan DKI Jakarta Dwi Oktavia, dalam keterangannya.

BACA JUGA: 8 Santri Tewas Saat Kebakaran Pesantren, AKBP Aldi Ungkap Penyebabnya, Ternyata

Meski demikian, jumlah kasus aktif di Jakarta hari ini turun sebanyak 6.532 kasus, sehingga jumlah kasus aktif kini sebanyak 65.059 (orang yang masih dirawat atau isolasi).

Dari jumlah total kasus positif, total orang dinyatakan telah sembuh sebanyak 1.055.584 dengan tingkat kesembuhan 93 persen.

BACA JUGA: Terjadi Lonjakan Kasus Aktif Covid-19 di Bantul, Sebegini Angkanya

Kemudian, total 14.382 orang meninggal dunia dengan tingkat kematian 1,3 persen, sedangkan tingkat kematian Indonesia sebesar 2,8 persen.

Dengan penambahan kasus yang terus melonjak setiap harinya, Dwi meminta agar masyarakat tidak lalai dan terus menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

"Kami turut mengimbau agar masyarakat juga mewaspadai penularan varian Omicron yang kini juga meningkat di Jakarta. Upaya 3T terus digalakkan,” kata dia. (mcr4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Truk Pengangkut Mobil Rusak Disetop Petugas, H dan MC tak Berkutik


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler