Jumlah Pengangguran Meningkat, Pemerintah Kota Tangerang Lakukan Ini

Senin, 29 November 2021 – 20:29 WIB
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah. Foto: ANTARA/HO

jpnn.com, TANGERANG - Pemerintah Kota Tangerang berupaya memperluas kesempatan kerja bagi masyarakat melalui Virtual Job Fair tingkat kota dan kelurahan.

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah dan wakilnya, Sachrudin meninjau gelaran Job Fair tingkat Kelurahan yang dimulai di Kelurahan Poris Plawad.

BACA JUGA: 21 Hari, Polda Sumatera Utara Tangkap Ratusan Bandit

"Ini menjadi komitmen nyata dari kami, Pemerintah Kota Tangerang untuk bisa memperluas kesempatan kerja untuk warga Kota Tangerang dan tentunya mendekatkan pelayanan publik ke masyarakat," kata Arief, Jumat (26/11).

Arief mengatakan pandemi Covid-19 berdampak besar kepada dunia usaha sehungga banyak perusahaan yang harus berhemat, mengurangi ongkos produksinya, dan merumahkan pegawainya.

BACA JUGA: Soal Reuni 212, Mabes Polri Ingatkan Hal Ini

Akibatnya, jumlah pengangguran meningkat, termasuk masyarakat di Kota Tangerang.

Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), tingkat pengangguran terbuka di Kota Tangerang mencapai 103.357 jiwa dari semula 97.344 jiwa.

BACA JUGA: Tante Ernie Pakai Baju Transparan, Lalu Bilang Kangen

Terdapat kenaikan jumlah pengangguran di Kota Tangerang sebesar 0,44 persen.

"Kenaikan ini dampak dari karyawan yang di-PHK mencapai 9.516 jiwa, di luar lulusan SLTA yang belum bekerja atau tidak melanjutkan sekolah," ujar Arief.

Menurut Arief, kenaikan angka pengangguran tersebut tidak separah pada 2019-2020 yakni sebesar 1,49 persen.

Hal tersebut menunjukkan tren positif karena angka kenaikan tingkat pengangguran terbuka perlahan menurun.

"Kami berharap bahwa angka penurunan yang kita lihat dari tahun 2019 sampai saat ini mulai menunjukkan tren menuju arah pemulihan ekonomi," terang Arief.

Selain menggelar Job Fair, Pemerintah Kota Tangerang melalui Balai Latihan Kerja (BLK) juga menggelar pelatihan-pelatihan bagi masyarakat Kota Tangerang dalam mencari pekerjaan dan juga berwirausaha mandiri.

"Pemerintah Kota Tangerang melalui BLK pada tahun 2021 ini telah melatih 350 peserta dengan berbagai kompetensi yang linier dengan kebutuhan industri," papar Arief. (mcr9/jpnn)


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Dea Hardianingsih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler