Justin Mengaku Dipukul di Tol Gatot Subroto, Kombes Zulpan Bilang Begini

Sabtu, 04 Juni 2022 – 20:23 WIB
Tangkapan layar video dugaan pemukulan di Jalan Tol Dalam Kota, Gatot Subroto, Jakarta, Sabtu (4/6/2022). ANTARA/HO/Instagram/@merekamjakarta/Yogi Rachman

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Justin Frederick, korban dugaan pemukulan di Tol Dalam Kota, Gatot Subroto, Jakarta Selatan, membuat laporan ke Polda Metro Jaya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan membenarkan laporan dari korban teregistrasi dengan Nomor: LP/B/2720/VI/2022/SPKT/POLDA METRO JAYA tertanggal 4 Juni 2022.

BACA JUGA: Pasangan Mesum Digerebek Saat Begituan di Kebun, Sudah 5 Kali

"Iya, benar, TKP di Tol Dalam Kota dekat Gerbang Tol Tebet arah Cawang," kata Endra Zulpan di Jakarta, Sabtu (4/6).

Namun, Zulpan belum menjelaskan secara rinci kronologi dugaan kasus pemukulan tersebut.

BACA JUGA: Lihat Penjaga Warung Sendirian, Iwan tidak Tahan, Lalu Mengunci Pintu

Dia hanya mengatakan bahwa korban yang diketahui bernama Justin Frederick.

"Nama korban Justin Frederick betul. Kasusnya sedang ditangani oleh Ditreskrimum Polda Metro Jaya," sambung Zulpan.

BACA JUGA: Istri Disuruh Suami Berbuat Terlarang, Tak Menolak, Akhirnya

Sebelumnya, viral di media sosial yang merekam video pemukulan dilakukan dua orang pria di Tol Dalam Kota, Gatot Subroto, Jakarta Selatan, pada Sabtu sore.

Dalam video tampak korban tersungkur ke jalan setelah mendapatkan pukulan dari salah satu terduga pelaku.

Belum diketahui penyebab keributan yang berujung aksi pemukulan itu. (antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pengendara Motor Penerobos Tol Balsam Ternyata Buronan Polisi, Kasusnya Berat


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler