jpnn.com, SURABAYA - Persebaya Surabaya bakal tampil dengan kekuatan penuh di lini belakang pada babak delapan besar Piala Presiden 2019.
Otavio Dutra, Hansamu Yama, dan Ruben Sanadi yang sempat tidak bisa membela Persebaya secara penuh pada fase grup sudah bisa dimainkan.
BACA JUGA: Piala Presiden 2019: Kalteng Putra FC Siap Bikin Kejutan Lagi
Dutra dan Ruben sudah bisa membela Persebaya setelah tugasnya di Tim Nasional Indonesia berakhir.
Mereka akan membela Indonesia dalam laga uji coba kontra Myanmar pada Senin (25/3).
BACA JUGA: Utak-atik Kans Persebaya Jumpa Arema FC pada 8 Besar Piala Presiden 2019
Babak delapan besar sendiri akan dihelat dengan format satu pertandingan pada 29-31 Maret 2019.
BACA JUGA: Djadjang Nurdjaman Beber Alasan Persebaya Butuh Pemain Asing Anyar
Sementara itu, Hansamu yang sudah menuntaskan acara resepsi pernikahannya juga bisa langsung bergabung dengan Persebaya.
Pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman pun mengaku lega karena bisa menurunkan skuat terbaik di ilini belakang.
Meski demikian, Djanur belum berani memastikan apakah tiga pemain itu langsung diturunkan sebagai starter atau tidak.
''Semua saya lihat dari bagaimana kondisi terakhir mereka,'' kata pelatih 54 tahun itu, Minggu (17/3).
Dia menambahkan, tiga pemain itu memiliki kesempatan berlatih bersama skuat Persebaya sebanyak dua kali sebelum babak delapan besar dihelat.
''Kalau mereka pulang dengan kondisi sehat, bugar, dan fit, kenapa tidak dimainkan?'' tambah pelatih asal Majalengka itu. (gus/c15/ham)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sesumbar Bojan Malisic usai Persib Hancur di Piala Presiden 2019
Redaktur : Tim Redaksi