Kabar Baik Sore, Rupiah Kembali Mendapatkan Kekuatannya

Kamis, 23 Juli 2020 – 17:11 WIB
Uang rupiah. Foto: dok JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Sempat keok, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS kembali mendapatkan momentum positifnya, dengan menunjukkan tren kenaikan pada penutupan Kamis (23/7) sore.

Rupiah ditutup menguat 70 poin atau 0,48 persen menjadi Rp 14.580 per dolar AS dari sebelumnya Rp 14.650 per dolar AS.

BACA JUGA: Nilai Tukar Rupiah Menguat, Tetapi Masih Dekati Level Rp 15.000 per Dolar AS

"Penguatan rupiah kemungkinan karena penularan COVID-19 masih meninggi di AS," kata Kepala Riset dan Edukasi Monex Investindo Futures Ariston Tjendra di Jakarta, Kamis.

Presiden AS Donald Trump dua hari lalu mengatakan bahwa kondisi COVID-19 di AS, masih akan memburuk ke depannya.

BACA JUGA: Dilaporkan Hilang, Duweihi Ditemukan Meninggal Dunia sedang Sujud

Beberapa negara bagian melakukan pembatasan sosial kembali, yang bisa menghambat pemulihan ekonomi di AS.

"Selain itu ketegangan hubungan AS dan China dengan perintah penutupan konsulat juga membantu pelemahan dolar AS saat ini," ujar Ariston.

BACA JUGA: Pelaku Menguras Saldo Rekening Nasabah Bank Pakai Modus Baru, Uang Ratusan Juta Rupiah Raib, Edan!

Namun ke depannya, lanjut Ariston, bila soal COVID-19 dan hubungan AS dengan China masih mengkhawatirkan, imbasnya ke pelemahan aset berisiko termasuk rupiah dan dolar AS bisa menguat lagi karena jadi sasaran safe haven.

Rupiah pada pagi hari dibuka menguat di posisi Rp 14.605 per dolar AS. Sepanjang hari rupiah bergerak di kisaran Rp 14.540 per dolar AS hingga Rp 14.624 per dolar AS.

Sementara itu, kurs tengah Bank Indonesia pada Kamis menunjukkan rupiah melemah menjadi Rp14.669 per dolar AS dibanding hari sebelumnya di posisi Rp14.655 per dolar AS. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler