Kabar Buruk Bagi Fan PSMS Medan Jelang Lawan Babel United

Selasa, 15 Oktober 2019 – 20:59 WIB
Skuad PSMS Medan saat menjalani sesi latihan. Foto: IG ofisialPSMSmedan

Para suporter PSMS Medan mendapat kabar buruk jelang tim pujaannya melakoni dua partai kandang pemungkas Liga 2 wilayah Barat.

Pasalnya, meski berstatus laga kandang, namun mereka tidak dapat menyaksikan tim pujaannya di Stadion Teladan.

BACA JUGA: Biduan Organ Tunggal Tewas Dikeroyok dan Dilempari Batu, Tragis!

Ini setelah operator liga, PT Liga Indonesia Baru (LIB) memastikan laga tunda pekan ke-19 lawan Babel United digelar di tempat netral.

Permintaan manajemen agar pertandingan yang dijadwalkan tanggal 21 Oktober 2019 itu dilangsungkan di Stadion Teladan tak berbuah manis.

BACA JUGA: Abdul Hakim Sok Jagoan Acungkan Celurit ke Polisi, Dor!

PT LIB memutuskan PSMS vs Aceh Babel United pada tanggal 21 Oktober 2019 dilaksanakan di Stadion Kaharuddin Nasution, Pekanbaru, pukul 15.30 WIB.

Sedangkan laga home lainnya melawan Persiraja juga digelar Stadion PSBL Langsa, Kamis (17/10) setelah tak mengantongi izin kepolisian untuk menggelar laga di Medan.

BACA JUGA: Seminggu Diburu Polisi, Putri Mantan Ketua Partai Itu Akhirnya Ditangkap di Jakarta

Kepastian ini ditandai dengan keluarnya surat bernomor 393/LIB/X/2019 tertanggal 15 Oktober dari PT LIB.

“Dengan hormat, sehubungan dengan pembatalan pertandingan Babak Pendahuluan Liga 2 2019 antara PSMS vs Aceh Babel United yang sedianya dilaksanakan pada tanggal 12 Oktober 2019 di Stadion Baharoedin Siregar, Lubukpakam, menindaklanjuti surat Klub Aceh Babel United nomor 110/BBU/LIGA-2/X-2019 perihal Tanggapan Surat PSMS no 279/PSMS/X/2019 tertanggal 14 Oktober 2019 serta memperhatikan Pasal 8 ayat (8) Regulasi Liga 2 2019 dan setelah melakukan koordinasi dengan pihak klub, bersama ini PT. Liga Indonesia Baru (LIB) menyampaikan penetapan jadwal pertandingan Liga 2 2019 antara PSMS vs Aceh Babel United pada tanggal 21 Oktober 2019 dilaksanakan di Stadion Kaharuddin Nasution, Pekanbaru pukul 15.30 WIB,” demikian isi surat yang ditandatangi Direktur PT LIB, Dirk Soplanit.

Sekretaris Umum (Sekum) PSMS, Julius Raja membenarkan adanya surat yang dilayangkan PT LIB. Sebagai status tuan rumah yang gagal menggelar pertandingan di Stadion Teladan, King-julukannya, mengaku PSMS tak bisa berbuat banyak.

“Ya. Inilah konsekwensinya yang harus diterima. Dan masih bersyukur karena hasil debat tadi malam. Kita yang paling ngotot minta main di Pekanbaru. Karena dari pihak Babel tidak mau main di Medan. Karena sudah dua kali gagal. Dan mereka juga ngotot minta main di Jakarta di Stadion PTIK,” ujarnya dihubungi terpisah, Selasa siang.

Sekadar mengingatkan, laga PSMS vs Babel United seyogiyanya harus digelar 27 September 2019 lalu, namun dibatalkan karena maraknya demo menentang RUU KUHP dan RUU KPK di Medan membuat kepolisian tak memberi izin digelarnya pertandingan.

Opsi dimajukan ke tanggal 28 September 2019 juga tak disambut karena kondisi keamanan yang belum kondusif.

Penundaan pertandingan ini pun akhirnya diserahkan ke PT LIB hingga dijadwal ulang di Stadion Baharoeddin Siregar, Lubukpakam, Sabtu (12/10) dengan mengantongi rekomendasi izin dari Polres Deliserdang. Tetapi, sehari sebelum laga Polda Sumut memanggil manajemen dan panpel PSMS dengan kabar laga kembali dibatalkan.

Polda Sumut beralasan tidak boleh pertandingan digelar di wilayah Sumut di bawah tanggal 20 Oktober dengan alasan jelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI.

Namun, meski jadwal ulang ketiga PSMS vs Babel akan digelar 21 Oktober, atau setelah pelantikan Presiden, pihak lawan ingin tempat netral atau luar Sumut. Karena sudah dua kali gagal digelar di Medan dan Deliserdang.

BACA JUGA: Istri Terpaksa Berbuat Terlarang di Rumahnya Lantaran Suami Tak Sanggup Lagi

Saat ini, PSMS berada di peringkat 6 dengan 31 poin. PSMS wajib memenangi dua laga akhir ini demi finis di urutan 4 wilayah Barat, sekaligus menggenggam tiket babak 8 besar Liga 2.(nin)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler