Kabar Duka, Cinlan Meninggal Dunia, Kami Ikut Berbelasungkawa

Minggu, 05 Juli 2020 – 01:19 WIB
Personel Polsek Medan Area minta keterangan mengenai kebakaran di Jalan Kapten Jumhana. Foto: ANTARA/HO

jpnn.com, MEDAN - Seorang wanita lanjut usia bernama Cinlan, 73, meninggal dunia dalam sebuah kebakaran rumah yang terjadi di Jalan Kapten Jumhana Gang Intan Nomor 76C Medan Area, Kota Medan, Sumut, pada Sabtu (4/7) dini hari.

Kapolsek Medan Area Kompok Faidir Chaniago, Sabtu sore mengatakan Korban meninggal dunia saat menjalani perawatan di rumah sakit.

BACA JUGA: Usai Memerkosa Dua Anak Kandung, Bapak Bejat Ini Bilang Begini

Selain merenggut korban jiwa, satu orang korban lainnya atas nama Wati juga mengalami luka-luka dan dirawat di Rumah Sakit (RS) Methodist Medan.

Peristiwa kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 02.36 WIB. Api diperkirakan berasal dari hubungan pendek arus listrik pada bagian lantai bawah, membakar alat-alat elektronik dan sofa beserta perabot lainnya.

BACA JUGA: Usai Menyuruh Istri Tidur Duluan, Sang Suami Nekat Berbuat Terlarang di Teras Rumah

"Pada saat kebakaran tersebut, korban tidur bersama keluarga lainnya di lantai III," ujarnya.

Saat kobaran api itu semakin besar dan asap tebal memenuhi rumah, salah seorang penghuni rumah terbangun dan membangun keluarganya yang sedang tertidur.

BACA JUGA: Kebakaran di Sekadau, Satu Keluarga Tewas Terbakar

"Beberapa menit kemudian, mobil pemadam kebakaran milik Pemkot Medan tiba di TKP, dan mendobrak pintu dari lantai I, kemudian korban dan keluarga lainnya dievakuasi ke luar rumah," katanya.

Dua orang ditemukan pingsan di lantai III, sehingga korban dibawa ke RS Merathodist. Setelah sampai di rumah sakit, salah seorang korban bernama Cinlan meninggal dunia.

BACA JUGA: Mimpi Bulan Madu Tio dan Calon Istri Pupus, Rumah Mewah Miliknya Juga Disita

"Akibat kebakaran tersebut, kerugian material diperkirakan mencapai sebesar Rp100 juta," katanya.(antara/jpnn)

 


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler