jpnn.com, PEKANBARU - Sempat turun, harga tandan buah segar (TBS) Sawit di Riau kembali naik hingga sepekan ke depan.
Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Disbun Provinsi Riau Defris Hatmaja mengatakan pihaknya bersama tim penetapan harga telah melaksanakan rapat.
BACA JUGA: Waduh, Harga Sawit Melorot, Ternyata Ini Penyebabnya
Berdasarkan rapat itu, harga TBS sawit penetapan minggu ke 47 bulan November tahun 2022, periode 30 November sampai 06 Desember 2022 mengalami kenaikan pada setiap kelompok umur kelapa sawit.
“Kenaikan terbesar terjadi pada kelompok umur 10 sampai 20 tahun sebesar Rp 26,11/Kg atau mencapai 0,95 persen dari harga minggu lalu,” kata Defris kepada JPNN.com Rabu (30/11).
BACA JUGA: Sawit Indonesia Masih Mendominasi Pasokan Minyak Nabati Global Tahun Depan
Sehingga harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu kedepan naik menjadi Rp 2.761,79/Kg.
“Faktor penyebab naiknya harga TBS periode ini karena terjadinya kenaikan dan penurunan harga jual CPO dan kernel dari perusahaan yang menjadi sumber data,” jelasnya.
BACA JUGA: Harga TBS Sawit di Riau Turun Jadi Sebegini
Walaupun indeks K yang dipakai masih sama dengan indeks K periode minggu lalu yaitu 92,64 persen, dan indeks K berlaku untuk 1 bulan ke depan.
“Harga penjualan CPO minggu ini naik sebesar Rp 97,55 dari minggu lalu, maka harga pembelian TBS untuk 1 minggu kedepan terkoreksi naik menjadi Rp 2.761,79 (umur 10-20 tahun),” ungkapnya.
Defris mengungkapkan bahwa hal ini tentunya menjadi kabar yang menggembirakan bagi petani sawit khususnya petani plasma.
“Kenaikan harga TBS ini tidak terlepas dari imbas terjadinya perbaikan tata kelola dalam penetapan harga TBS yang dilakukan oleh tim yang ditunjuk Pemprov Riau,” tutupnya.
Penetapan Harga TBS Kelapa Sawit Prov Riau No. 47 periode 30 November - 6 Desember 2O22 :
Umur 3 tahun Rp 2.027,03
Umur 4 tahun Rp 2.199,57
Umur 5 tahun Rp 2.408,14
Umur 6 tahun Rp 2.466,61
Umur 7 tahun Rp 2.563,03
Umur 8 tahun Rp 2.634,37
Umur 9 tahun Rp 2.697,55
Umur 10-20 tahun Rp 2.761,79
Umur 21 tahun Rp 2.642,20
Umur 22 tahun Rp 2.628,67
Umur 23 tahun Rp 2.617,38
Umur 24 tahun Rp 2.504,57
Umur 25 tahun Rp 2.442,52
Indeks K : 92,64 persen. (mcr36/jpnn)
Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Rizki Ganda Marito