Kabinet Tuntas, SBY Siapkan Wakil Menteri

Rabu, 21 Oktober 2009 – 23:19 WIB

JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pukul 22.00 Wib, Rabu (21/10) malam mengumumkan 34 menteri Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) KeduaDalam pengumuman itu, SBY juga melontarkan bahwa para menteri akan didampingi olah wakil menteri

BACA JUGA: SBY Pertahankan Hendarman Supandji



"Dalam waktu dekat saya juga akan menetapkan beberapa wakil menteri, yaitu beberapa departemen yang mempunyai pekerjaan yang lebih besar, itu memerlukan wakil menteri," kata SBY didampingi wapres Boediono di Istana Merdeka Jakarta.
 
Pos wakil menteri, kata SBY, bukan karena dirinya membuat sendiri tanpa berdasar undang-undang
SBY pun menyadari bahwa pasca pengumuman nama-nama pembantunya lima tahun mendatang, akan mendapat kritik dari pengamat

BACA JUGA: Ini Dia Para Menteri KIB II



"Saya membuat wakil menteri itu bukan tidak berdasar, semuanya berpedoman pada undang-undang No 39 Tahun 2008 tentang kementerian negara
Jadi saya tidak gegabah dalam membuat kabinet ini, setelah terpilih menjadi presiden pun saya bersama Pak Boediono sudah mulai menyusun kabinet," beber SBY.
 
Dalam pengumuman di Istana, beberapa orang deat SBY tampak mendampinginya seperti Hatta Rajasa, Andi Malarangeng, Sudi Silalahi, Dino Patti Djalal, serta sejumlah tim kecil

BACA JUGA: Hadi Poernomo Pimpin BPK

Selain mengumumkan nama-nama menteri, SBY juga menetapkan tiga pejabat setingkat menteri yaitu Kuntoro Mangkusubroto sebagai ketua unit kerja presiden untuk pengendalian dan pengawasan pembangunan, Sutanto menjadi kepala BIN, serta Gita Wiryawan sebagai Kepala BKPM.

"Tiga pejabat setingkat menteri lainnya, Jaksa Agung, Kapolri, dan Panglima TNI belum saya gantiItu akan saya ganti bila sudah tiba saatnya," pungkasnya.(gus/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... DPR Siap Tampung Aspirasi Pemekaran 24 Jam


Redaktur : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler