Kader PDIP Disebut Terima Uang e-KTP, Ini Respons Hasto

Rabu, 08 Maret 2017 – 14:14 WIB
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com - jpnn.com - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menyatakan, partainya sudah meminta klarifikasi ke kader-kadernya yang terseret kasus korupsi kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP).

Klarifikasi itu menyusul beredarnya urat dakwaan kasus e-KTP yang menyebut sejumlah nama politikus PDIP telah menerima uang dari proyek negara senilaiRp 5,9 triliun itu.

BACA JUGA: Kader PDIP Tersangkut Korupsi e-KTP? Hasto Bilang....

"‎Sudah langsung dilakukan klarifikasi, bahkan beberapa langsung melakukan klarifikasi bahwa tuduhan-tuduhan itu tidak benar," kata Hasto di rumah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (8/3).

Namun, Hasto menyerahkan sepenuhnya penanganan kasus e-KTP kepada penegak hukum. Menurutnya, kebenaran akan terlihat di dalam proses persidangan.

BACA JUGA: Presiden Afsel Datang, Bu Mega Senang

"Kebenaran yang ada adalah kebenaran hukum materiil itu sendiri, yang akan dibuktikan di dalam pengadilan. Biarlah nanti pengadilan yang membuktikan," ucap Hasto.

‎Hasto menjelaskan, PDIP justru memberikan dukungan penuh kepada KPK untuk melakukan pemberantasan korupsi. "Partai proaktif dalam memberikan dukungan terhadap upaya tersebut," ujarnya. 

BACA JUGA: Sori, Pengadilan Tak Izinkan Siaran Live Sidang e-KTP

Nama politikus PDIP yang disebut kecipratan uang proyek e-KTP antara lain Ganjar Pranowo dan Arief Wibowo. Kapasitasnya adalah sebagai pimpinan dan anggota Komisi II DPR yang membahas e-KTP.‎(gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Seharusnya Ketua KPK Hemat Bicara soal Kasus e-KTP


Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler