Kado HGN 2022, PPPK Guru Dapat Kenaikan Gaji Berkala & Tamsil, Waktunya Makin Dekat 

Jumat, 25 November 2022 – 14:20 WIB
Ketua Forum PPPK Kabupaten Jember Susiyanto berpose bersama para guru saat peringatan HGN 2022. Foto dok. Susiyanto for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Banyak harapan ditorehkan para guru di HGN 2022. Tidak hanya guru honorer, yang sudah jadi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) pun punya harapan besar.

Ketua Forum PPPK Kabupaten Jember Susiyanto mengungkapkan di HGN 2022 cukup banyak guru ASN yang bersukacita.

BACA JUGA: Terhitung Januari 2023, Gaji PPPK Naik, Terima Tunjangan Fungsional, Ah Senangnya

Setelah diangkat PPPK pada 2021, per Januari 2023 mereka akan menikmati kenaikan gaji berkala dan tambahan penghasilan (tamsil). 

Di sejumlah daerah, bahkan akan memberikan tunjangan fungsional sebesar Rp 327 ribu.

BACA JUGA: Kemendibudristek: Banyak Pemda Belum Mengembalikan Gaji PPPK Guru di DAU 2021 

"Kami sih ikut senang teman-teman guru PPPK mulai mendapatkan hak-haknya. Kami berharap Pemkab Jember juga mengikuti langkah daerah lain," terang Susiyanto kepada JPNN.com, Jumat (25/11).

Dia berharap dengan diperingatinya HGN 2022, ada kado istimewa kepada ASN Indonesia kususnya PPPK. Semoga ada kebijakan dan regulasi dari pemerintah yang memihak kepada para PPPK.

BACA JUGA: Kemendikbudristek: Sumber Gaji PPPK Guru Tidak Bisa dari DAK

Sebab, ada banyak regulasi yang berkaitan dengan kesejahteraan PPPK belum diterbitkan.

Di Kabupaten Jember, lanjutnya, seluruh PPPK sangat berharap ada kenaikan tamsil dan gaji berkala. Sampai hari ini mereka hanya menerima gaji pokok Rp 2,9 jutaan, sedangkan tamsil Rp 566 ribu.

"Kami berharap kepada Pemkab Jember segera menaikkan tamsil kami di tahun anggaran 2023 dan menerbitkan SK kenaikan berkala kami, karena waktunya kami menerimanya," tegasnya.

Dia menambahkan daerah-daerah lain sudah mulai proses kenaikan gaji berkala dan tamsil. Tidak ada alasan Pemkab Jember untuk menunda-nunda lagi.

"Jadikan itu kado bagi kami ASN PPPK yang bisa kami nikmati pada Januari 2023," pungkas Susiyanto. (esy/jpnn)


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler