Kakek Teger Tewas Dianiaya saat Salat di Masjid, Pelaku Ternyata

Selasa, 11 Oktober 2022 – 23:23 WIB
Ilustrasi pelaku penganiayaan yang mengakibatkan kakek Teger, 79, meninggal dunia sudah ditangkap polisi dan diborgol. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, MANDAILING NATAL - Kasus penganiayaan yang menewaskan kakek Teger (73) saat sedang salat di Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara (Sumut) ditangkap polisi.

Pelaku berinisial S (30) yang diduga mengalami gangguan kejiwaan sudah ditangkap polisi.

BACA JUGA: 3 Oknum Polisi di Medan Ini Ternyata Terlibat Perampokan Lebih dari 10 Kali, Parah

Peristiwa nahas itu terjadi di Masjid Al-Mukhlisin, Desa Hutapadang Up, Kecamatan Ulu Pungkut, Sabtu (8/10) sekitar pukul 16.00 WIB.

"Pelaku diduga mengalami kelainan jiwa," kata Kapolres Madina AKBP M Reza CAS saat dikonfirmasi JPNN Sumut, Selasa (11/10).

BACA JUGA: Mbak Susianti Ditemukan Tewas Membusuk di Mobil Rongsok, Warga Sontak Geger

Perwira menengah Polri itu mengaku pihaknya akan melakukan pemeriksaan untuk memastikan kondisi kejiwaan pelaku.

"Akan dilakukan pemeriksaan kejiwaan pelaku oleh ahlinya," sebutnya.

BACA JUGA: Tok, 3 Oknum Polisi Ini Dipecat Secara Tidak Hormat

Reza menjelaskan kronologi penganiayaan itu terjadi saat korban sedang melaksanakan salat di masjid. Namun, tiba-tiba pelaku masuk dan menganiaya korban.

"Korban melakukan kekerasan dengan cara meninju ke arah wajah dan tubuh korban berungkali dengan menggunakan kedua tangan," kata Reza.

Dia menyebut selain memukul korban, pelaku juga menginjak tubuh korban menggunakan kakinya secara berulang. Akibatnya, korban mengalami sejumlah luka serius.

Bahkan, korban yang berprofesi sebagai petani itu sampai tidak sadarkan diri seusai dianiaya pelaku.

"Korban mengalami luka memar di kening kiri, mengeluarkan darah dari hidung, memar di lengan tangan kiri dan satu buah gigi korban lepas sehingga korban tidak sadarkan diri," ujarnya.

Warga yang melihat kejadian itu sontak berupaya untuk menolong korban. Setelah itu, korban dibawa menuju Puskesmas Ulu Pungkut untuk diberikan pertolongan.

Namun, nahas setibanya di puskesmas korban sudah mengembuskan napas terakhirnya.

"Setibanya di puskesmas korban meninggal dunia," sebut Reza.

Pihak kepolisian yang menerima laporan itu langsung menuju lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).(mcr22/jpnn)


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler