Kalteng Putra vs Borneo FC: Ingin Tuntaskan Rasa Penasaran Menang di Kandang

Rabu, 03 Juli 2019 – 16:41 WIB
Para pemain Kalteng Putra. Foto: Miftahul Hayat/Jawapos/JPNN

jpnn.com, BANTUL - Kalteng Putra belum pernah sekalipun merasakan kemenangan di kandang sendiri. Rasa penasaran pun membayangi mereka saat menjamu Borneo FC dalam laga lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Rabu (3/7) malam.

Hingga pekan keenam, Kalteng Putra memang cukup garang ketika bertandang ke markas lawan. Mereka bisa menjinakkan 2-1 PSIS Semarang (16/5) dan Barito Putera (22/6).

BACA JUGA: Gemas Lihat Performa Persebaya, Djadjang Nurdjaman: Keterlaluan

Mereka hanya sekali meraih hasil imbang 1-1 ketika bertamu ke markas Persebaya Surabaya (21/5).

Sayang keganasan ketika berlaga tandang tidak sebanding dengan performa ketika mereka menjamu tamu di Stadion Sultang Agung, Bantul. Mereka belum sekali pun memetik kemenangan.

BACA JUGA: Persija vs PSS Sleman: Harga Diri Juara Beda Kasta

Terbaru mereka harus puas ditahan imbang 2-2 oleh Bali United (26/6). Sebelumnya mereka malah keok 0-1 oleh Perseru Badak Lampung (28/5).

BACA JUGA: Enam Tahun Setubuhi Anak Kandung, Ayah Bejat Ini Hanya Bilang Begini

BACA JUGA: Kalteng Putra vs Borneo FC: Kandang Bukan Keuntungan

Untuk itu wajar apabila tim berjuluk Laskar Isen Mulang tersebut penasaran dengan kemenangan di kandang. Mereka pun bertekad memetik tiga poin nanti malam ketika menjamu Borneo FC di Stadion Sultang Agung, Bantul.

”Kami sangat ingin kasih yang terbaik untuk bisa membawa Kalteng Putra memang di pertaningan besok (malam ini, Red). Kami harus konsentrasi penuh untuk jaga pertahanan kami,” ucap pelatih Kalteng Putrra Gomes de Oliveira.

Sayang, misi tersebut akan sedikit berat bagi Kalteng Putra. Sebab dalam duel nanti mereka kehilangan banyak pemainnya. Diogo Campos harus parkir akibat hukuman kartu merah ketika bersua Bali United.

Kemudian tiga pemain lainnya harus menepi lantaran akumulasi kartu kuning. Mereka adalah Fajar Handika, I Gede Sukadana, dan Patrich Wanggai. Sementara itu bek kiri Kevin Gomes juga harus absen akibat cedera.

Tentu Gomes sudah mementukan pengganti bagi nama-nama yang absen. Namun lini depan lah yang menjadi paling vital. Sebab, Ferinando Pahabol pun juga tengah izin karena ada urusan di Papua. Praktis Gomes hanya bisa menurunkan pemain pelapis seperti Pandih Lestaluhu serta Antoni Nugroho.

”Kami memang kekurangan lini serang. Tetapi apapun keadaannya kami harus tetap fight. Pemain pengganti yang kami siapkan pasti akan berjuang kasih yang terbaik juga,” ucap mantan pelatih Madura United tersebut.

BACA JUGA: Yongki Aribowo Ungkap Makna di Balik Selebrasi Gol ke Gawang PSGC Ciamis

Beruntung, tim tamu pun datang dengan pincang. Setidaknya masih ada peluang bagi Kalteng Putra untuk mengamankan poin absolut. Ambrizal Umainailo harus absen akibat sanksi dari komdis setelah melakukan tekel keras kepada Misbakus Solikin ketika Borneo FC kalah 1-2 atas Persebaya (23/6).

Kemudian, Asri Akbar juga harus menepi akibat masalah pada otot pahanya. Begitupun dengan Terens Puhiri yang mengalami cedera lutut. ”kami datang sejak kemarin dan telah menyiapkan tim. Beberapa pemain memang tidak bisa bermain. Namun kami sudah siapkan penggantinya,” jelas pelatih Borneo FC Mario Gomez. (nia)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kapan Bangkit, Persela?


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler