Kapal Bandar Bestari Terbakar di Pelabuhan Sunda Kelapa, Sebegini Kerugiannya

Minggu, 28 November 2021 – 10:01 WIB
Kapal Bandar Bestari di Pelabuhan Sunda Kelapa, Jakarta Utara, terbakar, Sabtu (27/11) sore. Foto: Humas Dinas Gulkarmat DKI Jakarta

jpnn.com, JAKARTA UTARA - Kapal Bandar Bestari di Pelabuhan Sunda Kelapa, Pademangan, Jakarta Utara, ludes terbakar, Sabtu (27/11) sore.

Humas Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta Mulat Wijayanto mengatakan sebanyak tujuh unit branwir dan 35 personel dikerahkan guna memadamkan api.

BACA JUGA: Kapal Berisi 487 Migran Terombang-ambing di Laut Lepas, Untung Ada Angkatan Laut

"Kebakaran Kapal Bandar Bestari di Pelabuhan Sunda Kelapa. Selesai dipadamkan Sabtu malam," kata Mulat dalam keterangan tertulis.

Dia menambahkan kebakaran diduga terjadi akibat korsleting genset di dalam kapal.

BACA JUGA: Berita Duka, Musisi Legendaris Meninggal Dunia, Kami Turut Berbelasungkawa

"Informasi dari awak kapal keluar asap dari dalam kapal diduga dari korsleting genset," ujar Mulat.

Tak ada korban jiwa dan luka dalam insiden tersebut. Adapun petugas bisa memadamkan api dalam waktu sekitar 4,5 jam.

BACA JUGA: Lihat Tuh Tampang Orang Tua Biadab yang Bunuh Anak Sendiri

Kerugian akibat kebakaran ditaksir mencapai Rp 2 miliar. (cr1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dini Hari, Ayah Penasaran dengan Tubuh Anak Tirinya, Terjadilah!


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler