jpnn.com, KAYUAGUNG - Kapolres Ogan Komering Ilir (OKI) AKBP Alamsyah Pelupessy memastikan akan mengoptimalkan Tim Macan Komering untuk mengantisipasi kriminalitas di perbatasan Mesuji Lampung.
“Wilayah OKI ini sangat luas. Kita akan kerahkan seluruh personil untuk meningkatkan giat patroli di jalan lintas,” tegas Kapolres OKI, AKBP Alamsyah Pelupessy.
BACA JUGA: Oknum Debt Collector Ditangkap Polisi karena Merampas Kendaraan Orang
“Bila perlu nanti saya yang akan menyamar menjadi sopir truk untuk menangkap pelaku,” tegasnya.
Setiap minggu akan dilakukan analisa soal waktu dan jam rawan.
BACA JUGA: Terekam CCTV, Bocah Dibegal di Depan Rumah Sendiri, Sepeda Motor Dibawa Kabur
Bagaimana tren-nya? Pelaku menggunakan apa?
“Pokoknya jangan segan melakukan tindakan tegas,” pintanya.
BACA JUGA: Preman Bersenpi yang Kerap Pungli Sopir Truk Ini Akhirnya Diciduk Polisi, Lihat Tampangnya
Kapolres juga meminta kepada sopir truk jika mengalami tindak kriminal segera telpon call center 110 .
“Kami stand by 24 jam untuk menindaklanjuti laporan,” ucapnya.
Sementara itu, Didi sopir truk yang kerap melintas di Jl Lintas Timur tujuan pulau Jawa mengaku aksi kejahatan sudah mulai berkurang.
“Memang masih ada, tapi sudah sangat jarang. Tidak seperti dulu banyak preman,” ungkapnya.
Aksinya para pelaku biasanya pada jam 00.00 WIB keatas.
Mereka menggunakan sepeda motor mengejar sopir dan meminta uang.
BACA JUGA: Gadis 15 Tahun Pulang dari Jalan-jalan Mengaku jadi Korban Kebejatan Teman Sendiri
“Kalau kami dapat, terpaksa harus kasih uang. Kalau tidak kaca mobil atau ban dirusak,” kenangnya. (uni)
Redaktur & Reporter : Budi