Kapolri ke Lokasi Penangkapan Teroris di Ciputat

Selasa, 31 Desember 2013 – 22:48 WIB
Kapolri Jenderal Sutarman. Foto: JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA -- Malam tahun baru tak membuat Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror Mabes Polri surut memburu teroris. Begitu pula dengan Kapolri Jenderal Sutarman.

Mendapat laporan adanya penggerebekan teroris di di Jalan KH Dewantoro Gang H Hasan RT 04/07 Kampung Sawah Ciputat Tangerang Selatan, Banten, Selasa (31/12) malam, orang nomor satu di korps bhayangkara itu langsung menyambangi Tempat Kejadian Perkara.

BACA JUGA: Terduga Teroris Ciputat Ditangkap Hidup

Jenderal bintang empat ini tiba sekitar pukul 22.40. Hanya saja Kapolri enggan berkomentar. "Tunggu dulu, nanti ya," kata Kapolri yang mengenakan seragam lengkap ketika mendatangi lokasi.

Saat ini penggerebekan masih berlangsung. Diperkirakan tiga orang pelaku teroris masih berada di dalam.

BACA JUGA: Tugu Tani-Gambir Lumpuh

"Saat ini tiga orang masih di dalam ya. Tadi satu berhasil ditangkap hidup-hidup, dan yang satu dilumpuhkan sudah dibawa ke rumah sakit," ujar Karo Penmas Brigjen Boy Rafli Amar kepada JPNN, Selasa (31/12).

Aksi penggerebekan itu dimulai sekitar pukul 19.00. Ketua RT 02 RW 07 Kelurahan Sawah Didik mengatakan bahwa aksi terjadi sekitar pukul 19.00. "Tadi polisi berpakaian preman menembak sekitar pukul 7 malam," kata Didik di lokasi. (boy/jpnn)

BACA JUGA: Polwan Cantik Bercelana Pendek Amankan JNF

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Parkir di Gambir Harus Dua Kali Bayar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler