jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Lili Pintauli Siregar memastikan bakal ada tersangka lain dalam kasus suap mantan Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Wahyu Setiawan.
Penegasan itu disampaikan Lili untuk menepis adanya anggapan sejumlah pihak yang menyebut penyidikan KPK akan berhenti pada tataran eksekutor, tidak sampai pada aktor intelektualnya.
BACA JUGA: Penjelasan Istana Soal SK Wahyu Setiawan
"Kan kasus terus berkembang dari hasil ketserangan saksi-saksi. Tunggu saja lah kan belum berakhir penyidikannya," kata Lili saat dikonfirmasi, Senin (20/1).
Lili meminta semua pihak untuk mengawasi KPK dalam memproses kasus yang juga melibatkan politikus PDI Perjuangan Harun Masiku.
BACA JUGA: Komisioner KPU: Penangkapan Wahyu Setiawan Tragedi yang Memalukan
Mantan komisioner Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban ini juga memastikan KPK akan transparan menyidiki perkara suap Rp 900 juta itu.
"Bisa diikuti hari-hari berikutnya. KPK kan terbuka untuk itu," jelas dia. (tan/jpnn)
BACA JUGA: Harga Gas Elpiji 3 Kg Sudah Naik, Evi dan Risna Kecewa
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga