jpnn.com, MUARA BELITI - Seorang kakek tewas terpanggang dalam kebakaran yang terjadi di rumahnya, Jumat (13/7) sekitar pukul 08.30 WIB.
Korban bernama Ateng, 75, warga Dusun III Air Beliti, Desa Banpres, Kecamatan Tuah Negeri, Kabupaten Musi Rawas (Mura), Sumsel.
BACA JUGA: Polisi Belum Temukan Kelalaian Soal Kebakaran di Kemenhub
Saat kejadian, korban tidak bisa menyelamatkan diri karena pria tersebut mengalami stroke dan lumpuh.
Kejadian itu berawal dari istri korban Minah, 60, sekitar pukul 07.00 WIB pergi keluar rumah untuk bekerja dan meninggalkan korban seorang diri di dalam kamar.
BACA JUGA: Kemenhub Terbakar, Dorong Kaji Ulang Protap Antikebakaran
Sekitar pukul 09.30 WIB, Minah yang tengah bekerja mengasuh anak tetangga mendapat informasi jika rumahnya terbakar, dia langsung pulang bersama warga lainnya untuk memadamkan api.
Namun sayang kobaran api sudah terlalu tinggi, sehingga korban tak sempat diselamatkan lagi. Minah yang melihat kejadian itu berteriak histeris dan ingin masuk ke dalam kobaran api.
BACA JUGA: Korsleting Listrik, Delapan Kios dan Dua Unit Rumah Terbakar
Aksi itu langsung ditahan sejumlah warga dan Minah dilarikan ke rumah warga untuk diamankan. (cj13)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Apartemen Mewah Terbakar di Medan, Asap Hitam Membubung
Redaktur & Reporter : Budi