Kegagalan Angket Century Bisa Percepat Kejatuhan Golkar

Minggu, 06 Desember 2009 – 09:26 WIB
JAKARTA - Keberhasilan Pansus Hak Angket Skandal Bank Century di DPR mulai banyak diragukan banyak pihakTermasuk mantan Ketua DPP Partai Golkar Pinantun Hutahosit

BACA JUGA: Dewan Syura PKB Evaluasi Muhaimin

Menurut tokoh senior Partai Golkar ini, kegagalan Hak Angket Century dapat mempercepat kejatuhan partai Golkar."

Saya khawatir pelaksanaan hak angket itu menemui kegagalan
Dan membuatnya masyarakat marah, imbasnya Golkar akan ikut menuai getahnya," kata Pinantun kepada wartawan di Jakarta, ketika dimintai komenter soal terpilihnya Idrus Marham sebagai ketua Pansus.

Menurut mantan Penasehat DPP Partai Golkar ini, Idrus Marham akan menjadi salah satu sasaran tembak pertama atas kegagalan pansus Angket."Padahal, dia kan sekjen Partai

BACA JUGA: Instruksi DPP, PDIP-Gerindra-Hanura Koalisi

Ini akan berimplikasi Partai Golkar akan menjadi bulan-bulanan kemarahan rakyat
Jika ini yang terjadi, maka ini bisa mempercepat kejatuhan Partai Golkar," ujarnya.

Pada kesempatan itu, Pinantun juga mempertanyakan Golkar sekarang ini mau dibawa kemana

BACA JUGA: 12,7 Persen Kasus di KPK Libatkan Kada

Ia pun mengingatkan agar Partai Golkar tidak dimanfaatkan untuk kepentingan-kepentingan yang pragmatis"Karena jika itu yang dilakukan akan mengganggu perkembangan Partai," ujarnya menambahkan

"Saya berharap, teman-teman seperjuangan akan tergerak menyelamatkan partai, jika terjadi sesuatu yang tidak menguntungkan," Pinantun menambahkan(aj/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Banyak Anggota Pansus Angket Tak Paham Masalah


Redaktur : Auri Jaya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler