Kemendagri Bantah Keppres Djarot jadi Wagub DKI Sudah Terbit

Sabtu, 13 Desember 2014 – 19:45 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Pihak Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) memastikan Keputusan Presiden (Keppres) terkait pengangkatan Djarot Syaiful Hidayat sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta belum keluar.

"Diusulkan oleh Mendagri (ke Presiden) saja baru, saya enggak ngerti bila belum diusulin (dan) keluar Keppres. Apa sulap ya," kata juru bicara Kemendagri, Dodi Riatmadji kepada Rakyat Merdeka Online (Grup JPNN.com), Sabtu (13/12).

BACA JUGA: Ahok Bantah Sudah Kantongi Keppres Djarot jadi Wagub DKI

Keterangan Kemendagri tentu saja bertolak belakang dengan informasi dari tim internal Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat, Monang Tambunan, yang mengklaim Keppres pengangkatan Djarot sebagai Wagub DKI sudah turun dan telah dipegang oleh Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Bahkan, broadcast message tentang aksi blusukan Djarot sebagai Wagub DKI sudah mulai beredar di masyarakat.

"Sudah ada di tangan Gubernur (Ahok). Tiga hari yang lalu," ujar Monang.

BACA JUGA: Okky Asokawati Nilai Kesalahan Berpikir Ahok Fatal

Pernyataan Monang ini juga dibantah Ahok. Mantan Bupati Belitung Timur itu membantah bila Keppres pelantikan Djarot sudah ada di tangannya.

"Saya enggak tahu. Belum (ada Keppres pelantikan Djarot)," kata Ahok.(ysa/rmol/jpnn)

BACA JUGA: Ahok Ingin Ganti Investor Monorel

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polda Metro Kantongi Identitas Buron Perampok di Taksi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler