jpnn.com, JAKARTA - Kemendikbud akhirnya merestui pembukaan program doktor pariwisata di Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) Trisakti.
Restu itu dituangkan dalam Surat Keputusan Mendikbud Nomor 839/M/2020 tentang Izin Pembukaan Program Studi Pariwisata Program Doktor pada STP Trisakti.
BACA JUGA: STP Trisakti Wisuda Perdana S2 Pariwisata
SK Mendikbud tersebut diserahkan Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (KLL-Dikti) Wilayah III DKI Jakarta Prof.Dr Agus Setyo Budi kepada Ketua Umum Badan Pengurus Yayasan Trisakti Bimo Prakoso, dan Kepala STP Trisakti Fetty Asmaniati.
Agus yang juga Guru Besar Universitas Negeri Jakarta (UNJ) mengapresiasi STP Trisakti di tengah pandemi COVID-19 berhasil meraih izin pembukaan program doktor, sekaligus sebagai perguruan tinggi swasta (PTS) pertama di tanah air yang membuka program doktor pariwisata.
BACA JUGA: Guru-Guru di 13 Provinsi Belum Dapatkan Subsidi Kuota Internet, Ini Sebarannya
Agus meminta STP Trisakti menyiapkan dengan baik pelaksanaan pembukaan program doktor pariwisata tersebut. Mengingat sumber daya pariwisata sedang dibutuhkan.
"SDM pariwisata sedang dibutuhkan maka untuk mencetak orang hebat harus dipersiapkan dengan baik," kata Agus dalam keterangan tertulisnya, Rabu (30/9).
BACA JUGA: Peneliti ITB Paparkan Skenario Terburuk Potensi Tsunami 20 Meter
Dia juga mengingatkan kalangan perguruan tinggi yang mendapat amanah membuka program doktor dapat menjalankan dengan baik manajemen tata laksana dan tertib administrasi.
Sementara itu, Kepala STP Trisakti Fetty Asmaniaty mengatakan pihaknya telah lama menunggu dan memproses izin program doktor atau S3 Pariwisata.
Masa pandemi tidak mengurangi semangat mereka untuk terus berkarya, di antaranya mewujudkan pembukaan program doktor ini.
"Kondisi pandemi yang berat ini tidak boleh diam, tetap berbuat apa yang harus dilakukan yang dapat bermanfaat untuk dunia pendidikan dan bangsa ini," ujarnya.
Fetty mengaku bersyukur berkat kerja keras semua jajarannya yang selalu didukung Yayasan Trisakti berhasil mewujudkan program S3 pariwisata.
"Kami merupakan PTS pertama yang diberikan izin untuk membuka S3 Pariwisata, ini merupakan kebanggaan bagi kami dan Yayasan Trisakti sesuai visinya yang ingin selalu menjadi center of excellent," tandas Fetty.
Bimo Prakoso menambahkan, upaya Yayasan Trisakti ini merupakan langkah mendukung pemerintah memajukan dunia pendidikan tinggi guna mencetak SDM unggul. (esy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad