Kemenhub Diminta Lebih Adil

Jumat, 18 Maret 2016 – 20:26 WIB
Uber Taksi

jpnn.com -  


JAKARTA - Direktur Blue Bird Group, Sigit‎ Priawan Djokosoetono‎ menegaskan bahwa pihaknya tidak mempermasalahkan keberadaan taksi online di Indonesia. Asalkan, pemerintah bisa berlaku lebih adil terhadap pemberian izin moda transportasi berbasis online.

BACA JUGA: Pesan Penting Pemerintah untuk REI

"Kami nggak masalah dengan adanya taksi online ya. Tapi pemerintah juga harus adil dong kepada kami. Kalau kami mengikuti aturan, masa mereka dibiarkan begitu saja tanpa ada izin beroperasi," ujar Sigit di Jakarta, Jumat (18/3).

Karena itu, Sigit meminta agar Kementerian Perhubungan bisa lebih tegas menindak moda transportasi yang tidak taat sesuai ketentuan.

BACA JUGA: Blue Bird Klaim jadi Moda Transportasi Berbasis Aplikasi Pertama

"Kami pokoknya ikut apa kata pemerintah, pemerintah bilang iya, kami iya. Tapi ya itu, asal adil memperlakukan kami. Masa kami punya izin, mereka bebas dibiarkan begitu saja," tandas Sigit. (chi/jpnn)

jpnn.com -  

BACA JUGA: Taksi Online Menjamur, Blue Bird: Kami Tidak Tersaingi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dorong Perempuan Lebih Getol Manfaatkan Teknologi Digital


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler