jpnn.com, JAKARTA - Musikus sekaligus politikus, Giring Ganesha dikabarkan akan kembali aktif di industri musik.
Tidak hanya itu, belakangan beredar rumor yang menyebut Giring bakal reuni dengan grup musik Nidji.
BACA JUGA: Giring Ganesha Bicara Soal Kemungkinan Reuni Bareng Nidji
Mantan vokalis Nidji itu akhirnya memberi klarifikasi soal rumor tersebut.
"Kalau mereka mau reunian, ya ayo, tetapi enggak tahu merekanya mau atau enggak, saya mau-mau saja," kata Giring Ganesha di kawasan BSD, Tangerang Selatan, Sabtu (30/3).
BACA JUGA: Nidji Rilis Lagu Buang-Buang Waktu Karya Guruh Soekarnoputra
Politikus PSI itu kemudian membantah isu dirinya kembali bergabung dengan Nidji.
Menurut Giring, band yang populer dengan lagu Hapus Aku tersebut sudah memiliki vokalis baru, Ubay.
BACA JUGA: Hari Pahlawan: Nidji Ajak Anak Muda Berpikir Positif dan Kreatif
"Kan sudah ada Ubay, vokalis baru, lebih keren lagi," ucap suami Cynthia Riza itu.
Giring menyebut dirinya tidak menutup kemungkinan untuk reuni bersama Nidji..
Akan tetapi, sejauh ini, belum ada obrolan dengan para personel Nidji maupun label soal wacana tersebut.
"Saya sih pengin, tetapi enggak tahu yang lain," tambah Giring Ganesha. (ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi