Kenapa Anies Baswedan Diperiksa, Kada Pendukung Jokowi Tidak? Ini Kata TKN

Senin, 04 Februari 2019 – 16:42 WIB
Juru Bicara Tim Kampanye Nasional Joko Widodo - Ma'ruf Amin (TKN Jokowi - Ma'ruf) Ace Hasan Syadzily dan Koordinator Media TKN Monang Sinaga. Foto: Fathan Sinaga/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Juru Bicara Tim Kampanye Nasional atau TKN Jokowi - Kiai Ma'ruf, Ace Hasan merespons kenapa Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan diperiksa Bawaslu, sementara kepala daerah pendukung petahana tidak dipersoalkan.

Ace menjelaskan harus dilihat perbedaan momen antara kehadiran Anies saat itu, dengan penyampaian dukungan para kepala daerah untuk Jokowi. "Harus dilihat momennya," kata Ace kepada wartawan di gedung parlemen, Jakarta, Senin (4/2).

BACA JUGA: Kabar Terbaru Kasus Anak Buah Anies Baswedan di Polda Metro Jaya

Dia menjelaskan saat Anies menghadiri acara relawan Roemah Djoeang, Minggu (3/2), kemarin, juga tidak ada yang mempersoalkan karena acara itu digelar di hari Ahad.

"Jadi harus lihat momennya. Kalau momennya kampanye oleh kepala daerah, itu dibolehkan. Tapi kalau momennya adalah misalnya hari kerja dan menunjukkan angka tertentu ya itu sudah mengandung unsur kampanye," papar Ace.

BACA JUGA: Fadli Zon Masih Sewot soal Anies Baswedan Diperiksa Bawaslu

Ace menegaskan, harus dibedakan momennya. Kalau kepala daerah melakukan deklarasi pada hari libur maka itu hak mereka. "Karena dia punya hak politik dan diatur dalam undang-undang. Tapi, kalau misalnya pada hari kerja, tapi kampanye itu yang tidak boleh," ungkap Ace.

Sebelumnya, Fadli Zon justru membandingkan, ketika Anies Baswedan menunjukkan jari seolah-olah angka dua dalam suatu acara malah diperkarakan Bawaslu, sedangkan bupati jelas-jelas menyatakan dukungan ke Jokowi tidak diproses.

BACA JUGA: Bawaslu DKI Sita Tabloid Pembawa Pesan Jokowi

"Silakan saja (mendukung). Tapi, coba diperiksa kenapa Saudara Anies Baswedan hanya pakai angka dua kemudian diperiksa Bawaslu, tapi mereka tidak. Tolong Bawaslu periksa juga apakah mereka melanggar atau tidak," kata Fadli di gedung parlemen, Jakarta, Senin (4/2). (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pak JK dan Anies Tinjau Kemacetan Jakarta


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler