Kepala BIN Segera Diganti, Akom Bilang Begini

Jumat, 12 Agustus 2016 – 19:22 WIB
Kepala BIN Sutiyoso. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Ketua DPR Ade Komarudin mengatakan hingga hari ini pihaknya belum menerima pemberitahuan resmi tentang pergantian Kepala Badan Intelijen Negara (Ka BIN) Sutiyoso. Kalau memang ada menurutnya, DPR pasti menindaklanjutinya.

"Ini bicara kalau ya. Kalau memang ada rencana, ya kita tindaklanjuti. Tapi sampai hari ini DPR belum dapat kabar apapun tentang hal itu. Lagi pula itu kan hak prerogratif presiden," kata Ade, di Gedung DPR, Senayan Jakarta, Jumat (12/8).

BACA JUGA: Jelang Jokowi Pidato, Malamnya Akom Berdoa..

Oleh karena itu ujar Akom, panggilan Ade Komarudin, DPR pada posisi menunggu apapun soal itu. Mau diganti atau tidak, sepenuhnya kewenangan presiden.

"Sekali lagi, bahwa yang menilai Kepala BIN diganti atau tidak, bukan DPR, tapi presiden sendiri yang punya kewenangan," tegasnya.

BACA JUGA: Ketua MPR Tak Setuju Remisi untuk Koruptor dan Bandar Narkoba

Dia jelaskan, baik atau tidaknya kinerja BIN yang paling tahu itu user. "User itu kepala negara yang juga kepala pemerintah. Jadi sekali lagi yang bisa menilai Bang Yos itu presiden selaku kepala negara karena beliau yang user," ujarnya.

Politikus Partai Golkar itu menjelaskan bahwa fungsi pengawasan oleh Dewan melalui komisi hanya berkaitan dengan kebijakan-kebijakan BIN. 

BACA JUGA: Prasetyo Masih Yakin Sudung dan Tomo Tak Terlibat Suap

"Tetapi hasil dari pekerjaan itu DPR pasti tidak bisa menilai secara seksama karena itu presiden yang punya hak," pungkasnya.

Sebelumnya, sinyal akan adanya pergantian Kepala BIN disampaikan Wakil Presiden Jusuf Kalla.

"Kalau BIN tunggu sajalah perkembangannya, dalam waktu tidak terlalu lama," kata JK di kantornya, Jumat (12/8). (fas/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Di Terminal 3, Foto DN Aidit Bersanding dengan Ahmad Dahlan dan Hasyim Asyari


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler