jpnn.com - JAKARTA - PT Perusahaan Gas Negara (PGN) berhasil meraih penghargaan ASEAN Occupational Safety and Health Network (ASEAN-OSHNET). Penghargaan itu diberhasil diraih PGN karena dalam tiga tahun terakhir, sejak 2013 hingga 2015, tidak pernah terjadi kecelakaan kerja atau zero incident.
Penghargaan itu diberikan dalam acara 1st ASEAN-OSHNET Awards Ceremony and 3rd ASEAN-OSHNET Conference, di Hotel Royal Lotus, Da Nang, Vietnam pada Rabu (27/4) kemarin.
BACA JUGA: Sebagian Besar Mal di Jakarta, Gunakan Gas Bumi dari PGN
Penghargaan itu diberikan langsung oleh Deputy Minister of Labour, War Invalids and Social Affair (MoLISA) Vietnam, Doan Mau Diep.
"Dalam setiap kegiatan pekerjaan kami mengedepankan kesehatan dan keselamatan kerja. Sehingga tidak terjadi kecelakaan," ujar Sekretaris Perusahaan PGN, Heri Yusup dalam siaran persnya, Kamis (28/4).
BACA JUGA: CIMB Niaga Migrasi Sistem Core Banking
ASEAN-OSHNET berawal pada program ILO (Internasional Labour Organization) untuk meningkatkan kondisi kerja dan Lingkungan (Programme for the Improvement of Working Condition and Environment (PIACT), yang diluncurkan pada 1976. (chi/jpnn)
BACA JUGA: WNA Tiongkok Masuk Halim, Wika: Kita Sebut Selonong Boy
BACA ARTIKEL LAINNYA... Rumah Kumuh di Kawasan Pariwisata Akan Dibongkar
Redaktur : Tim Redaksi