Kesal karena Terus Diping-pong Pemerintah Kota

Senin, 29 November 2010 – 22:22 WIB
Sejak berdirinya pada 84 tahun lalu, Fiorentina telah berhomebase di Kota Florence, TuscanyNamun, klub berjuluk La Viola tersebut berpotensi pindah dari Florence

BACA JUGA: Dortmund Berkibar, Bayern Lima Besar

Ada apa sebenarnya?


KELUARGA Della Valle masuk ke Fiorentina ketika klub itu terpuruk di Serie C2, saat ini Lega Pro Seconda Divisione alias kompetisi kasta keempat di sepak bola Italia pada Agustus 2002
Ketika itu, mereka bangkrut di era Vittorio Cecchi Gori.

Di tangan keluarga Della Valle, yang dipimpin Diego Della Valle, tim yang pernah identik dengan sosok Gabriel Omar Batistita tersebut bangkit dan mereka sudah kembali beekiprah di Serie A pada 2004-2005

BACA JUGA: Pemain Debutan Percaya Diri

Prestasi yang membanggakan.

Keluarga Della Valle yang merupakan pengusaha punya ambisi besar di Fiorentina
Bukan hanya membawa klub itu kembali ke Serie A, tapi ingin menjadikan Fiorentina klub yang lebih mendunia

BACA JUGA: Milan Berburu Striker, Amankan Kontrak

Karena itu, keluarga Della Valle pun menyiapkan rangkaian proyek.

Proyek yang paling prestisius adalah proyek CittadellaMereka ingin membangun stadion baru yang dilengkapi dengan kompeks bisnis dan juga latihan FiorentinaMereka ingin membuat stadion layaknya milik klub-klub Inggris.

Selama ini, klub Italia selalu menyewa stadion milik pemerintah kota dan baru Juventus yang bakal merealisasikan sebagai klub pertama yang punya stadion sendiri, yakni New Della AlpiStadion itu akan difungsikan mulai musim depan.

Dengan proyek Cittadella, keluarga Della Valle ingin menjadi klub Italia berikutnya yang punya stadion sendiriTernyata, pada awal tahun ini, proyek Cittadella tidak mendapat restu dari pemerintah FlorenceKeputusan yang menyesakkan bagi keluarga Della Valle.

"Saya mengerti kekecewaan keluarga Della Valle, tapi saya walikota FlorenceSaya berharap Cittadella tetap bisa dibangun dan kami juga sedang berupaya untuk membangun stadion baru di Florence," kata Matteo Renzi, walikota Florence, seperti dikutip Tribalfootball.

Penolakan dari kota Florence itu membuat kesal keluarga Della Valle terutama Diego Della ValleBahkan, dia sampai memutuskan mundur dari jabatannya sebagai presiden Fiorentina dan memberikan kewenangan pada adiknya Andrea Della Valle pada Maret lalu.

Sempat tersiar kabar, Diego berencana menjual kepemilikannya di FiorentinaTernyata dibantahnyaJustru sekarang dia melontarkan ide yang lebih gilaMereka berencana memindahkan homebase Fiorentina keluar dari kota Florence.

"Kami sudah lelah karena terus diping-pong oleh kepentingan politik dan ekonomiSaya dan kakak saya Diego menyatakan sudah cukupProyek Cittadella tidak akan kami lanjutkanItu artinya tidak ada pengembangan buat Fiorentina," ketus Andrea.

Terhenti di kota Florence, bukan berarti proyek itu benar-benar bakal dihentikan"Kami mulai mempertimbangkan untuk pindah dari FlorenceItu sangat penting bila kami menginginkan markas sendiri yang hebat dan tim yang kompetitif," kata Diego.

Menurut Diego, dengan memiliki stadion baru, maka Fiorentina bisa meraup pendapatan yang lebih besarItu berimbas pada kemampuan mereka dalam membeli pemain anyar"Kami sudah siap bila harus mencari lokasi baru," lanjut Diego(ham/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gelar Spesial Federer Penutup Musim


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler