Ketahuan Nyabu, Adik Hetty Koes Endang Digelandang Polisi

Selasa, 27 Januari 2015 – 04:53 WIB

jpnn.com - TANGERANG  – Luzi Nadia Koes Endang, 40, perempuan yang mengaku sebagai adik kandung Hetty Koes Endang ditangkap aparat Satuan Narkoba Polres Metro Tangerang atas kepemilikan narkoba jenis sabu. Pedangdut era 1990-an itu ditangkap di rumahnya yang terletak di Jalan Flamboyan Komplek Puri Beta, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, Senin (26/1) siang.

Luzi dijemput di rumahnya setelah petugas menerima informasi dari warga terkait dugaan pesta narkoba yang kerap dilakukan di rumah tersebut. Benar saja, saat petugas masuk ke dalam rumah Luzi dan melakukan penggeledahan, ditemukan 1 gram Sabu, 5 korek api dan sedotan yang digunakan untuk mengkonsumsi Sabu. Menurut petugas, sabu itu diamankan dari dalam kamar Luzi.

BACA JUGA: Pengedar Ganja Ngaku Wartawan

”Tersangka saat ini sudah ada di Polres Metro Tangerang. Perempuan ini mengaku adik dari penyanyi senior (Hetty Koes Endang, red),” ujar AKBP Juang, Kasat Narkoba Polres Metro Tangerang.

Menurut pengakuan perempuan tiga anak ini, barang haram itu didapat dari bandar di kawasan Kampung Ambon, Jakarta Barat dengan jasa kurir. Saat ini, polisi masih melakukan pengejaran kepada penyuplai sabu ke Luzi.

BACA JUGA: Terlibat Judi Sabung Ayam, Petinggi PDIP Dibui

Perempuan yang berdasarkan informasi pernah ikut rehabilitasi narkoba ini mengaku menggunakan narkoba karena memiliki masalah pribadi.  Ia sudah mengkonsumsi sabu sejak 4 tahun terakhir.

”Tersangka masih terlihat shock (kaget, red) dirinya diamankan petugas karena kepemilikan narkoba jenis sabu,” jelasnya.(fin)

BACA JUGA: Anggap Ada Rekayasa, Terpidana Narkoba Mengadu ke KY dan Komnas HAM

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jurnalis Tewas Ditembak, Pelaku Kena Kutuk di Medsos


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler