Keterlaluan, Maling Sontoloyo Curi Besi Pembatas Jembatan

Rabu, 16 Januari 2019 – 10:22 WIB
RAIB: Besi pembatas jembatan yang menghubungkan Kelurahan Tanjung Selor Hilir dengan Desa Gunung Seriang dicuri. Foto: Prokal/JPNN

jpnn.com, BULUNGAN - Sepuluh besi pembatas jembatan di Bulu Perindu, Bulungan, Kalimantan Utara, hilang karena dicuri maling sontoloyo.

Hal itu terkuak setelah ada netizen yang mengunggah kondisi jembatan di media sosial, Minggu (13/1).

BACA JUGA: OMG! Camat dan Keluarga Ditodong dengan Senjata Tajam

Namun, salah satu warga yang enggan namanya ditulis mengatakan, besi pembatas jembatan itu sudah hilang sejak lama.

“Saya sering lewat di sini dan sering duduk-duduk di sini. Memang seperti ini. Kalau kapan kondisinya seperti ini (hilang besi pembatas), saya tidak tahu,” ujarnya dia sebagaimana dilansir laman Prokal, Rabu (16/1).

BACA JUGA: Dua Bocah Terlibat Pencurian Beras

Sementara itu, Bupati Bulungan H Sudjati mengaku baru mengetahui kejadian itu dari awak media.

“Saya tidak tahu itu. Saya baru tahu pas kalian tanya,” ujar Sudjati.

BACA JUGA: Mau Pulang Kampung, Uni Ferak Tilap Pakaian di Duty Free

Menurut dia, masyarakat seharusnya ikut menjaga fasilitas yang dibangun pemerintah daerah.

“Itu milik kita bersama. Sama-sama kita menjaga. Jika ada kerusakan sedikit, tolong dibenahi dan laporkan,” kata Sudjati.

Dia menambahkan, memperbaiki jembatan itu membutuhkan anggaran yang cukup banyak.

“Pemkab Bulungan masih mengalami defisit anggaran,” imbuh Sudjati. (fai/fen)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bocah ABG Berani Bobol Rumah yang Dijaga Anjing Galak


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler