Ketika Penyandang Disabilitas Ikut Mudik Lebaran...

Jumat, 23 Juni 2017 – 09:45 WIB
Penyandang disabilitas yang ikut mudik gratis dari Bank Syariah Mandiri. Foto: Andrian Gilang/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Bank Syariah Mandiri (BSM) mengadakan kegiatan mudik gratis. Sebanyak 1.100 peserta diboyong ke kampung halaman masing-masing pada Lebaran 2017.

Dari 1.100 peserta yang mengikuti program mudik gratis terdapat puluhan peserta yang merupakan penyandang disabilitas. "Penyandang disabilitas berjumlah 70-80 peserta," kata Direktur Utama BSM Toni Eko Boy Subari di Wisma Mandiri, Jakarta, Jumat (23/6).

BACA JUGA: Banjir Tangis...Batal Mudik Lantaran Ketinggalan Kapal

Terdapat mobil akses yang disediakan bagi penyandang disabilitas pengguna kursi roda. Mobil itu disediakan oleh Kementerian Sosial. "Mobil khusus ada dua," tutur Toni.

Dia mengatakan, program mudik gratis yang diselenggarakan BSM sudah memasuki tahun ketujuh. Namun, baru dua tahun terakhir, mudik dilakukan bersama penyandang disabilitas.

BACA JUGA: Polisi Siap Pandu Pemudik Lewat Tol Fungsional Malam Hari

Sebab, menurut Toni, para penyandang disabilitas berhak untuk pulang kampung dan merayakan Idulfitri bersama keluarga. "Program ini dua tahun terakhir fokus ke kawan disabilitas," ucapnya.

Selain kaum disabilitas, BSM juga memberangkatkan marbut, pedagang, dan pegawai dasar seperti cleaning service, pada program mudik gratis. Ada 23 bus yang disediakan untuk mengangkut mereka.

BACA JUGA: Target Akhir 2019, Waktu Tempuh Jakarta-Surabaya Hanya 5 Jam

‎Peserta yang ikut mudik gratis dari BSM pergi kampung halaman mereka di Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Toni berharap, para pemudik bisa diberi kemudahan pada saat mudik Lebaran.

"Dan bisa kembali ke Jakarta dan beraktivitas kembali setelah libur Lebaran," ungkap Toni.

Arif Mujianto (40) merupakan salah satu penyandang disabilitas ‎yang ikut serta dalam mudik gratis dari BSM. Dia baru kali ini mengikuti program tersebut.

Arif merasa senang bisa ikut dalam mudik gratis yang diselenggarakan BSM. Sebab, tersedia mobil akses bagi penyandang disabilitas. "‎Jadi, enggak perlu gotong-gotong dan ada tempat rebahan," ucap pria yang mudik ke Kebumen ini.

Acara pelepasan mudik yang diadakan BSM juga dihadiri oleh Direktur Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Kementerian Sosial Bambang Sugeng dan Wali Kota Jakarta Pusat‎ Mangara Pardede, yang mewakili Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat. (gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wakil Ketua DPD Cek Kesiapan Mudik di Bandara Halim


Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler