jpnn.com - JAKARTA - Fraksi PKS DPR menggelar silaturahmi dan buka puasa dengan wartawan media massa nasional di kediaman Ketua Majelis Syura PKS Dr. Salim di Pejaten, Jakarta Selatan, Jumat (14/4).
Untuk menambah keberkahan acara, Fraksi PKS menghadirkan jemaah pengajian dan yatim piatu dari Yayasan Insan Cendekia Pasar Minggu.
BACA JUGA: Sandiaga Uno di Acara PKS: Saya Harus Memastikan Pak Prabowo Legawa
Dr. Salim juga memberikan pesan Ramadan dalam acara yang dihadiri puluhan media cetak dan elektronik ini.
Menurut Dr. Salim, Ramadan mencetak pribadi yang kokoh dalam keimanan dan kesalehan sosial.
BACA JUGA: Bulan Ramadan, Habib Aboe Berbagi Sampai ke Pelosok
Dia mengatakan bahwa Ramadan ini luar biasa dengan berbagai keutamaan termasuk malam Lailatul Qadar. Memotivasi hamba untuk berempati kepada yang papa, berbagi kepada yatim dan dhuafa, serta bermanfaat bagi sesama laksana pohon yang tidak memakan buahnya sendiri dan lautan yang tidak memakan ikannya sendiri. Sebaliknya bermanfaat bagi umat manusia," ungkap Dr. Salim.
Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini dalam pengantarnya mengatakan silaturahmi dan buka puasa dengan wartawan ini merupakan agenda rutin fraksinya di setiap bulan Ramadan.
BACA JUGA: Soal Larangan Bukber, Habib Aboe: Kasihan Presiden, Sepertinya Ada Pembisik Salah yang Kasih Masukan
Tujuannya ialah sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan Fraksi PKS atas kerja sama dan dedikasi insan pers dalam memberitakan kinerja dan perjuangan PKS di parlemen.
Anggota Komisi I DPR ini mengatakan media punya andil besar dalam menjaga demokrasi dengan pemberitaan yang benar, akurat, dan objektif.
“Sebentar lagi kita melaksanakan pesta demokrasi. Wartawan harus menjadi benteng demokrasi dengan menyajikan berita-berita yang benar, akurat dan objektif," katanya dikutip dari siaran persnya.
Presiden PKS Ahmad Syaikhu mengapresiasi peran-peran media dan wartawan yang turut memberitakan sikap-sikap PKS.
Menurutnya, PKS tidak bisa sendirian dalam menyuarakan kepentingan rakyat. Banyak kritik bahkan penolakan PKS yang didasarkan pada alasan yang rasional objektif terhadap produk legislasi dan kebijakan pemerintah, semua disuarakan media.
“Masyarakat luas bisa mendapat informasi tentang perjuangan PKS tersebut melalui pemberitaan media, bahkan dalam sejumlah isu perjuangan PKS mendapat dukungan luas dari publik karena peran media seperti penolakan PKS terhadap RUU Haluan Ideologi Pancasila yang akhirnya dibatalkan," terang Syaikhu.
Buka Puasa Fraksi PKS DPR bersama Ketua Majelis Syura PKS dengan wartawan media massa nasional ini dihadiri lebih dari 40 wartawan media nasional. Turut hadir bercengkerama dengan wartawan sejumlah politisi PKS seperti Wakil Ketua MPR Hidayat Nurwahid, Almuzammil Yusuf, Mardani Ali Sera dan masih banyak lagi. (boy/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jazuli Juwaini Menginstruksikan Aleg PKS Memotong Gaji untuk Membantu Korban Gempa Cianjur
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi