jpnn.com, JAKARTA - Honorer K2 (kategori dua) masih gencar menyatakan penolakan terhadap seleksi CPNS 2018. Rencananya, tes seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS 2018 berlangsung pada 26 Oktober mendatang.
Sementara, mayoritas honorer K2 berusia di atas 35 tahun sehingga tidak bia ikut tes CPNS. Mereka juga merasa pemerintah tidak punya hati karena janji untuk revisi UU Aparatur Sipil Negara (ASN) belum dipenuhi.
BACA JUGA: Lulus Seleksi Administrasi, dapat Nomor Peserta Tes CPNS
"Sepertinya pemerintah memang sengaja mengulur waktu. Rekrutmen CPNS sudah mau masuk pelaksanaan tes. Setelah dapat tenaga baru, pasti kami dibuang," kata Ketum Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Titi Purwaningsih kepada JPNN, Rabu (17/10).
Dia mengungkapkan, saat ini hati ratusan ribu honorer K2 semakin panas bahkan mendidih. Suhunya melebihi panas normal. Ini karena kebijakn pemerintah luar biasa tidak adil kepada honorer K2.
BACA JUGA: Kapan Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2018 Diumumkan?
"Kalau bisa dilihat kasat mata, hati kami yang mendidih ini bisa bikin telur matang dalam sedetik," ucapnya.
Dia berharap, aksi demo besar-besaran 30 Oktober bisa membawa titik terang. Semoga ada siraman kebijakan dari pemerintah yang bisa membuat hati K2 menjadi dingin.
BACA JUGA: 4.582 Honorer K2 Gagal Daftar CPNS 2018
BACA JUGA: 4.582 Honorer K2 Gagal Daftar CPNS 2018
"Saya sampai saat ini masih tetap berharap dan masih berpikir positif kepada pemerintah. Semoga harapan dan pikiran positif saya saat ini tidak dimentahkan dengan kebijakan yang sekarang ini sedang diberlakukan," tandasnya. (esy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Wuiih..Kuota CPNS Hanya 475, Pelamarnya 10.543 Orang
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad