Kian Banyak Yakini Obama Muslim

Sabtu, 21 Agustus 2010 – 03:03 WIB
Presiden Amerika Serikat, Barack Obama. Foto : The Independent

WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama memeluk Islam? Itulah yang diyakini satu dari lima warga Negeri Paman SamJajak terbaru Pew Research Centre yang dirilis The Independent kemarin (20/8) menunjukkan bahwa 18 persen responden percaya Obama seorang muslim.
   
Keyakinan masyarakat meningkat setelah orang nomor satu Gedung Putih itu mendukung pembangunan Masjid Ground Zero di bekas lokasi serangan 9 September 2001 (9/11)

BACA JUGA: Menanti Pembuktian Julia Gillard

Sampai sekarang, perdebatan soal pembangunan tempat ibadah umat muslim itu masih berlangsung
Seiring kontroversi tersebut, semakin banyak masyarakat yang percaya bahwa mantan senator Illinois itu sudah berubah keyakinan.

"Presiden jelas-jelas seorang Nasrani

BACA JUGA: Kartel Narkoba Buang Mayat Walikota di Pinggiran Kota

Dia berdoa setiap hari," sanggah Bill Burton, salah seorang jubir Gedung Putih, menanggapi hasil jajak pendapat tersebut


Pernyataan itu senada dengan pendapat sekitar 46 persen politisi Partai Demokrat

BACA JUGA: Video Penyiksaan oleh Polisi Diprotes

Mereka yakin bahwa Obama beragama KristenSementara, 31 persen politisi Partai Republik yakin sang presiden seorang muslim

Sebenarnya, bukan tanpa alasan jika media AS ramai membahas agama presiden kulit hitam pertama mereka tersebutLatar belakang keluarga Obama sangat beragamSaat kecil, dia tinggal bersama ibu kandung dan ayah tirinya di JakartaLolo Soetoro, ayah tiri Obama, diyakini beragama IslamTapi, ibu kandung dan ayah tiri Obama lantas bercerai pada 1980.

Apalagi, para politisi Republik antusias merespons pertanyaan seputar keyakinan tokoh Demokrat tersebutSelama sepekan terakhir, sejumlah politisi Republik tampil di acara debat televisi dan radio seputar keyakinan ObamaTapi, tema debat lantas melebar ke topik lainSalah satunya, sah tidaknya kewarganegaraan Obama karena dia lahir di perbatasan Hawaii yang tidak masuk wilayah AS
 
Bagi Obama, keberagaman dan perbedaan sudah menjadi bagian dari kehidupannyaSelain warna kulit dan namanya yang berbeda dengan dengan kebanyakan politisi AS, pemimpin 48 tahun itu juga punya banyak ide kontroversial yang sering menuai cibiranDan, masalah perbedaan tersebut tidak berhenti setelah dia tinggal di Gedung PutihJustru semakin santer

Di hari pertamanya menjadi presiden pun, Obama sudah menuai kontroversiDia disumpah dengan nama panjangnya, Barack Hussein ObamaKata Hussein yang dia warisi dari sang ayah, Barack Hussein Obama Sr., memantik rumor bahwa bapak dua putri itu sejatinya muslimNamun, saat mengikrarkan sumpah kepresidenan, Obama menempelkan tangannya di atas Alkitab milik keluarga(hep/ami)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mahkamah Internasional Lemahkan Klaim Malaysia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler