jpnn.com - BOGOR- Pelatih Timnas Thailand Kiatisuk Senamuang memang memiliki kemampuan melatih yang tak perlu diragukan.
Di tangannya, Timnas Thailand menjadi tim yang kuat, memiliki mental dan permainan yang mumpuni.
BACA JUGA: Perseden Harumkan Nama Bali, Kalahkan PSN Ngada
Dia juga dikenal jago dalam adu psywar atau perang mental melawan calon lawannya.
Saat pelatih Alfred Riedl menegaskan posisi Indonesia yang optimistis menjelang laga final leg pertama Piala AFF 2016, Rabu (14/12) nanti, Kiatisuk memilih menjawab dengan bijak.
BACA JUGA: Siapa Starter Timnas Indonesia di Final Besok?
"Ya, melawan Indonesia tidak akan mudah. Kami akan menghadapi tekanan suporter mereka, menghadapi motivasi mereka yang berlipat saat main di kandang, berbeda saat mereka main tandang. Karena itu kami harus berikan yang terbaik di sini," katanya, usai sesi latihan pada Senin (12/12) petang.
Meski melontarkan pujian dan memberikan kredit atas permainan Indonesia, Kiatisuk ternyata juga sedikit memberikan perang mental yang menyindir.
BACA JUGA: Rencana Beri Kado Indah pun Gagal Total
Sekuat apapun Indonesia, tak akan membuat Thailand mundur dan mengubah taktik di kandang lawan.
"Indonesia memang kuat, tapi kami tetap akan bermain seperti biasa. Bermain menyerang, untuk bisa memenangankan pertandingan di sini, agar selanjutnya tak sulit bagi pemain kami," tegasnya. (dkk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Punya Modal Besar di Laga Pamungkas
Redaktur : Tim Redaksi