Kim Jong-il Dipastikan Lengser

Sabtu, 09 Oktober 2010 – 03:30 WIB
Kim Jong-Il dan calon penggantinya, Kim Jong-Un. Foto : AFP

PYONGYANG - Kabar rencana suksesi kepemimpinan di Korea Utara untuk kali pertama dikonfirmasi oleh seorang pejabat senior negeri komunis tersebutYang Hyong Sop, petinggi Partai Pekerja, memastikan bahwa Kim Jong-un akan menggantikan ayahnya memimpin rezim Pyongyang.
   
Pernyataan tersebut terungkap dalam sebuah wawancara eksklusif dengan Associated Press

BACA JUGA: Presiden RMS Tuding SBY Jago Kandang

Komentar Hyong Sop sekaligus membenarkan spekulasi selama ini bahwa Jong-un adalah generasi ketiga dinasti politik Korea Utara.

Berbicara pada pembukaan perayaan 65 tahun berdirinya Partai Pekerja, Minggu (3/10) Yang menyatakan, rakyat Korut bangga dengan sebuah kenyataan bahwa mereka mendapat anugerah dipimpin oleh orang-orang hebat dari generasi ke generasi.

"Rakyat kami merasa terhormat dipimpin oleh Yang Mulia Presiden Kim Il-sung dan Jenderal Besar Kim Jong-il
Dan sekarang kami juga harus berbangga dipimpin oleh Jenderal Kim Jong-un," seru Yang seperti dilansir Associated Press kemarin (8/10)

BACA JUGA: Ke Surabaya, Dubes Jerman Puji Desentralisasi



Yang adalah orang dekat keluarga Kim Jong-il
Pria kelahiran 1925 tersebut menikah dengan sepupu Presiden Kim Il-sung, Kim Shin-sook

BACA JUGA: Kemenlu Harus Lawan Opini RMS

Politisi kelahiran Hamburg tersebut juga terpilih sebagai ketua Dewan Rakyat Tertinggi atau SPA   

Sebelumnya, pemimpin Korea Utara Kim Jong-il mengangkat putra bungsunya, Kim Jong-un, menjadi jenderal berbintang empat pada Selasa (28/9) sebelum musyawarah nasional Partai Pekerja Korea UtaraPertemuan itu merupakan pertemuan terbesar dalam 30 tahun terakhir.

Jong-un kini menjadi perwira berpangkat tertinggi di Angkatan Bersenjata Korea Utara (Korut)Pengangkatan Jong-un sebagai jenderal merupakan perintah langsung oleh ayahnya dengan Surat Perintah Nomor 0051 yang dibuat 27 SeptemberPengangkatannya tersebut adalah langkah awal suksesi kepemimpinan Korut(cak/dos)

BACA ARTIKEL LAINNYA... RI Tunggu Putusan Banding Pengadilan Belanda


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler