KKSS Pertahankan Duet SBY-JK

Senin, 06 Oktober 2008 – 11:52 WIB
MAKASSAR - Langkah dukung-mendukung calon presiden dari elemen dan komunitas masyarakat mulai bermunculanKemarin (5/10) misalnya, masyarakat Sulawesi Selatan di perantauan yang bergabung dalam KKSS (Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan) terang-terang mengaku akan mempertahankan duet SBY-JK dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2009

BACA JUGA: Tenteng Sabu Rp 6,1 M, WN Taiwan Ditangkap

''Jusuf Kalla ibarat jarum dan KKSS seperti benang
Ke mana jarum berada, benang akan mengikuti,'' ujar Ketua Badan Pengurus Pusat KKSS Hasanuddin Massaile dalam Pertemuan Saudagar Bugis Makassar X 2008 di Celebes Convention Center, Makassar, Minggu (5/10).

Hasanuddin mengklaim, KKSS beranggota 14 juta perantau asal empat suku di Sulawesi Selatan

BACA JUGA: Arus Balik Tak Seramai Mudik

Mereka berasal dari suku Bugis, Makassar, Toraja, dan Mandar
Pada Pemilihan Presiden 2004, KKSS terbukti menjadi kunci kemenangan SBY-JK, meski ketika itu hanya mendapat dukungan dari sejumlah partai kecil.

''Karena itu, kami berdoa supaya SBY-JK diberi kesehatan dan kekuatan untuk meneruskan pembangunan setelah masa jabatan pertama tahun depan,'' katanya.

Penegasan serupa juga disampaikan Ketua Kamar Dagang dan Industri Daerah (Kadinda) Sulawesi Selatan Halim Kalla

BACA JUGA: Sanitasi Buruk Habiskan Rp 25 T

Menurut dia, pasangan SBY-JK terbukti membalik kondisi perekonomian di akhir periode pemerintahan sebelumnya menjadi capaian-capaian kinerja yang positif

''Inflasi terjaga, ekonomi tumbuh hampir tujuh persen, kemiskinan menurun, dan cadangan devisa USD 60 miliar sehingga krisis finansial tidak berpengaruh pada perekonomian Indonesia,'' ujarnya.

Halim menilai, pasangan SBY-JK juga telah menghasilkan sejumlah terobosan kebijakan, seperti percepatan pembangunan jalan tol Trans-Jawa sepanjang seribu kilometer, konversi minyak tanah ke gas elpiji, ujian nasional, dan rumah susun 1.000 menara

''Sebagian program belum selesai dalam satu periode sehingga SBY-JK harus memimpin untuk masa jabatan keduaPosisi nomor satu atau dua tidak masalah,'' ujarnya.

Wapres Jusuf Kalla tidak mau berkomentar tentang dukungan tersebutDalam pidato selama lebih dari satu jam, Kalla tak menyinggung sedikit pun tentang dukungan itu

Bahkan, ketika wartawan menanyakan tanggapannya atas dukungan tersebut, Kalla menolak berkomentar''Itu masalah politik, kita tidak bicara politik di sini,'' elaknya(noe/mk)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hari Ini Puncak Arus Balik


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler