Kombes Sambodo Beber Alasan Hanya Berlakukan Ganjil Genap di 3 Titik

Selasa, 24 Agustus 2021 – 23:08 WIB
Kombes Sambodo Purnomo Yogo. Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya Kombes Sambado Purnomo Yogo membeberkan alasan pihaknya memberlakukan ganjil genap hanya tiga kawasan di Jakarta.

Tiha kawasan itu yakni Jalan Sudirman, Jalan M Thamrin, dan Jalan Rasuna Said.

BACA JUGA: PPKM Level III, Ganjil Genap Jakarta Masih Berlaku?

"Tiga kawasan ini adalah kawasan utama perkantoran di Jakarta," kata Sambado di Polda Metro Jaya, Selasa (24/8).

Perwira menengah Polri itu menjelaskan, tiga kawasan tersebut merupakan kawasan utama pekerja di ibu kota.

BACA JUGA: Oknum Guru Ditemukan Istri sudah Lemas Tak Berdaya di Jok Mobil

"Pada masa PPKM Level tiga itu juga masih diberlakukan ketentuan esensial dan kritikal WFH dan WFO ada yang 50 persen dan 100 persen dan sebagainya," ujar Sambado.

Walakin, polisi perlu menerapkan sistem ganjil genap di tiga kawasan tersebut.

"Kami berpikir untuk Sudirman-Thamrin perlu diterapkan pembatasan kegiatan masyarakat, pembatasan mobilitas dengan metode ganjil genap," tutur Sambodo.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya menyusaikan penerapan sistem ganjil genap setelah Jakarta mengalami penuruan level PPKM dari yang awalnya empat kini menjadi tiga.

BACA JUGA: Oknum Guru Ditemukan Istri sudah Lemas Tak Berdaya di Jok Mobil

Kawasan ganjil genap pun tak lagi diberlakukan di delapan titik, sekarang hanya tiga. (cr3/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur : Budi
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler