Kombes Tubagus ke Bareskrim Polri, Diganti Hengky Haryadi

Kamis, 14 April 2022 – 15:04 WIB
Dirreskrimun Polda Metro Jaya Kombes Tubagus Ade Hidayat Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merotasi sejumlah perwira tinggi (Pati) dan perwira menengah (Pamen) Polri dalam jabatan yang baru.

Rotasi itu tertuang dalam Surat Telegram (ST)/747/IV/KEP/2022 tertanggal 13 April 2022 tentang Pemberitahuan dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Polri.

BACA JUGA: Jangan Keliru, Tersangka Pengeroyokan Ade Armando Bukan 6 Orang, Ini Sebabnya

ST itu juga telah dibenarkan oleh Kepala Biro Penerangan Maysarakat (Karo Penmas) Polri Brigjen Ahmad Ramadhan.

"Iya benar ada ST soal sejumlah Pati dan Pamen Polri dalam jabatan baru," kata Ramadhan saat dikonfirmasi, Kamis (14/4).

BACA JUGA: Hari Ini Bareskrim Agendakan Pemeriksaan Ivan Gunawan, Bakal Datang?

Salah satu Pamen yang mendapat jabatan baru ialah Kombes Tubagus Ade Hidayat yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Metro Jaya menjadi sebagai penyidik tindak pidana tingkat II Bareskrim Polri.

Tubagus yang lahir pada 24 Juni 1970 itu mulai menjabat Dirkrimum Polda Metro Jaya pada 1 Mei 2020.

BACA JUGA: 4 Fakta Pelaku Pengeroyokan Ade Armando, Ada Kata Mati di Poin Terakhir, Parah

Adapun jabatan Dirkrimum diganti oleh Kombes Hengky Haryadi yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Metro Jakarta Pusat.

Profil Kombes Tubagus Ade Hidayat

Pria kelahiran Cilegon, Banten itu merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1993.

Kombes Tubagus memiliki pengalaman di bidang reserse.

Jabatannya sebelum menjabat sebagai Dirkrimum Polda Metro ialah Kasubdit III Dittipidsiber Bareskrim Polri.

Profil Kombes Hengky Haryadi

Kombes Hengky lahir di Palembang pada 16 Oktober 1974.

Perwira menengah Polri itu mulai menjabat Kapolres Jakarta Pusat pada Januari 2021.

Alumnus Akpol 1996 itu berpengalaman dalam bidang reserse.

Tercatat, dia juga pernah menjabat sebagai Analis Kebijakan Madya bidang Pideksus Bareskrim Polri. (cr3/jpnn)

 

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Abdul Manaf Berada di Tempat Ini Saat Terjadinya Pengeroyokan Terhadap Ade Armando


Redaktur : Soetomo Samsu
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler