Komisi VII DPR Pastikan SPBU di Tol Cipali Siap Layani Pemudik

Rabu, 01 Juli 2015 – 06:06 WIB
Wakil Ketua Komisi VII DPR, Mulyadi (kedua dari kiri) saat memimpin rombongan komisi yang membidangi energi itu pada kunjungan kerja di Tol Cipali, Jumat (26/6). Foto: DPR RI for JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Komisi VII DPR tak mau ketinggalan dalam upaya membantu para pemudik mendapat kenyamanan saat melintasi jalur Tol Cikopo-Palimanan alias Tol Cipali pada musim mudik Lebaran dan arus balik nanti. Komisi di DPR yang membidangi pertambangan dan energi itu memastikan sarana pendukung di ruas tol terpanjang di Indonesia itu benar-benar siap melayani pemudik.

Menurut Wakil Ketua Komisi VII DPR, Mulyadi, sarana pendukung di Tol Cipali  yang harus dipastikan kesiapannya adalah stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) dan area untuk istirahat atau rest area. Karenanya, pada Jumat (26/6) pekan lalu Mulyadi memimpin rombongan Komisi VII DPR untuk meninjau kesiapan Tol Cipali.

BACA JUGA: Raja Dangdut Tak Masuk Kepengurusan PBB, Ini Penjelasan Yusril

Mulyadi mengatakan, pihaknya sudah meminta agar pembangunan SPBU dan rest area di Tol Cipali segera diselesaikan sebelum musim mudik. Karenanya Mulyadi meminta komitmen PT Pertamina agar SPBU di Cipali beserta rest areanya benar-benar siap untuk digunakan pemuduk. “Sehingga para pemudik bisa berkendara dengan nyaman tanpa perlu khawatir kehabisan bahan bakar,” katanya, Selasa (30/6).

Anggota Komisi VII DPR, Joko Purwanto juga menyampaikan hal serupa. Menurutnya,  Tol Cipali akan menjadi jalur penting untuk mengurangi beban jalan negara di pantai utara (Pantura) Jawa Barat.

BACA JUGA: Fadel Proaktif Siapkan RUU Bank Indonesia, Ada Apa Ya?

Karenanya SPBU di Tol Cipali pun harus benar-benar siap dan punya pasokan cukup. “Ini cukup menunjang untuk mengantisipasi lonjakan arus mudik dan arus balik,” katanya.

Politikus PPP itu menegaskan, jumlah kendaraan yang melintasi Tol Cipali pada musim mudik dan arus balik nanti tentu akan melonjak. Ia tak ingin ada kendaraan pemudik yang kehabisan bahan bakar di sepanjang Tol Cipali karena imbasnya akan memicu kemacetan panjang.

BACA JUGA: Harapkan Sekolah Partai Ala PDIP Sukses Cetak Kada Berideologi

“Jadi Pertamina memang harus benar-benar siap. Satu saja kendaraan kehabisan bahan bakar di ruas tol ini, kemacetan tak bisa terhindarkan,” katanya.

Sedangkan General Manager Marketing Operation Region III PT Pertamina, Jumali memastikan empat SPBU di ruas Tol Cipali sudah siap beroperasi pada 5 Juli nanti. Pertamina juga sudah punya hitung-hitungan tentang kebutuhan BBM pada saat arus mudik nanti.

Jumali menuturkan, konsumsi BBM jenis Premium pada saat puncak arus mudik bakal meningkat 30 persen. Sementara, konsumsi solar diprediksi turun hingga 80 persen karena kendaraan berat untuk sementara dilarang beroperasi. “Kami juga menyiapkan mobil tangki untuk mengantisipasi lonjakan konsumsi,” katanya.(ara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... DPR Akhirnya Setuju Sutiyoso Jadi KaBIN, Tapi...


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler