Kompakdesi Gelar Tablig Akbar Bareng Ponpes Safi'iyah An Nahdliyah

Jumat, 10 Februari 2023 – 19:27 WIB
Kegiatan tablig akbar yang digelar Kompakdesi bersama jemaah ponpes di Garut. Dok Kompakdesi.

jpnn.com, GARUT - Komunitas Purna Bakti Kepala Desa Se-Indonesia (Kompakdesi) menggelar tablig akbar dalam rangka memperingati Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW.

Dalam kegiatan itu, Kompakdesi menggandeng Pondok Pesantren (Ponpes) Safi'iyah An Nahdliyah yang ada di Kabupaten Garut.

BACA JUGA: Papdesi Sulsel Gelar Rakorda Untuk Perkuat Ketahanan dan Kesejahteraan Desa

Ketua Umum DPD Kompakdesi Jawa Barat Yanti Susilawati mengatakan tablig akbar tersebut sebagai momentum umat muslim untuk berkumpul, silaturahmi, serta introspeksi diri.

"Melalui tablig akbar ini khususnya masyarakat dapat mengambil hikmah dengan meneladani amalan baik Nabi Muhammad SAW," kata Yanti dalam siaran persnya, Jumat (10/2).

BACA JUGA: Zairullah Menargetkan Gaji Kepala Desa di Tanah Bumbu Mencapai Rp 7 Juta per Bulan

Yanti juga mengucapkan terima kasih atas semua yang terlibat dalam menyukseskan penyelenggaraan tersebut, khususnya para jemaa.

"Dengan persiapan yang matang dan keterlibatan masyarakat secara gotong royong, maka kegiatan itu bisa terselenggara semeriah sesuai rencana," kata Yanti.

BACA JUGA: Walhi Desak Pemerintah Menindak Tambang Nikel di Pulau Obi

Ke depannya, Yanti berkomitmen untuk memperkuat sinergi antardesa melalui kegiatan doa bersama maupun kegiatan lainnya yang mampu meningkatkan solidaritas.

Sebab, dirinya menilai desa memegang peranan penting dalam mengelola, memberdayakan dan memajukan sumber daya yang tersedia.

"Desa ini harus kami stimulus dengan kegiatan seperti ini. Selain mendatangkan nilai positif, kegiatan ini memunculkan potensi lainnya yang dapat dikembangkan," kata dia.

Yanti berharap Kompakdesi bisa makin solid dan kuat sebagai penopang keberlanjutan pemerintah.

"Semoga kami bisa makin bersinergi dengan pemerintah dalam melaksanakan fungsi dan tugas sebagai aparatur desa sebagai pembina maupun pelaksana," ujar dia.

Tablig akbar itu ditutup dengan pembacaan selawat dan doa bersama dalam rangka haul jam'i memperingati 4 tahun mendiang KH Dada Ahmad Nadjmudin Satibi, salah satu tokoh masyarakat di wilayah tersebut. (cuy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kepala BSKDN: Penting, Semangat Wirausaha hingga Tingkat Desa untuk Songsong Sumsel Emas 2030


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler