Kompany Anggap Barca Sama dengan QPR

Rabu, 12 Maret 2014 – 17:05 WIB
VIncent Kompany. FOTO: getty images

jpnn.com - BARCELONA - Kekuatan Queens Park Rangers dan Barcelona tentu bak bumi dan langit. QPR saat ini masih berjibaku di Championship Division atau kasta kedua Liga Inggris.

Sebaliknya, Barcelona adalah raksasa La Liga. Namun, bek Manchester City, Vincent Kompany mengatakan, timnya akan menggunakan semangat ketika menekuk QPR ketika bertandang ke markas Barcelona pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Nou Camp, Kamis (13/3) dini hari WIB.

BACA JUGA: Pele: Tekanan Ada di Pundak Neymar

Kompany berkaca pada kesuksesan City menekuk QPR pada partai terakhir Premier League musim 2012 silam. Saat itu, City secara heroik sukses menekuk QPR dengan skor 3-2. Kemenangan itu sekaligus mengantarkan City merebut tropi Premier League.

"Secara emosional, itu adalah permintaan yang berat. Anda tak akan pernah mau memenangkan pertandingan seperti kami mengalahkan QPR. Jika semuanya mengijinkan Anda untuk mengejar ketinggalan di akhir laga, semuanya akan terjadi," terang Kompany di laman Triball Football, Rabu (12/3).

BACA JUGA: Tata Pastikan Pergi dari Barcelona

City memang mengusung misi berat ketika bertandang ke markas Barcelona. Tim berjuluk The Citizens itu harus menang tiga gol untuk lolos ke babak perempat final. Pasalnya, City ditekuk Barcelona dua gol tanpa balas di leg pertama. (jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Pusam Bertekad Menang, Indra Sjafri Tertawa

BACA ARTIKEL LAINNYA... Owi/Butet Target Peringkat Pertama Dunia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler