Konsumsi 3 Jenis Kacang Ini, Gula Darah Bakalan Ambrol

Kamis, 27 Januari 2022 – 02:23 WIB
Ilustrasi kacang almond. Foto: Pixabay

jpnn.com, JAKARTA - TIDAK ada orang yang ingin terkena penyakit diabetes. Penyakit diabetes terjadi karena adanya peningkatan kadar gula darah dalam tubuh.

Untuk menurunkan gula darah yang meningkat terlalu tinggi tersebut, Anda bisa mengonsumsi buah, makanan, bahkan kacang.

BACA JUGA: 6 Bahaya Berlebihan Mengonsumsi Kacang Tanah, Nomor 1 Bikin Tubuh Tidak Menarik Lagi

Ya, beberapa kacang ternyata bisa menurunkan kadar gula darah tubuh dengan cepat.

Pasalnya, kacang kaya serat dan protein. Kacang juga juga mengandung karbohidrat kompleks dan termasuk makanan yang memiliki indeks glikemik rendah.

BACA JUGA: 5 Buah yang Wajib Dihindari Penderita Diabetes, Gula Darah Bisa Melonjak Drastis

Oleh karena itu, kacang lebih lama diubah menjadi glukosa, sehingga tidak menyebabkan kenaikan gula darah secara drastis.

Tak berhenti di situ, makanan penurun gula darah ini juga diperkaya dengan magnesium yang turut berperan menjaga kadar gula darah tetap stabil.

BACA JUGA: 5 Manfaat Kacang Polong, Berbagai Penyakit Kronis Ini Langsung Ambyar

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Kacang almond

Almond kaya akan banyak nutrisi penting. Almond telah menunjukkan sifat yang bisa membantu dalam mengendalikan kadar gula darah.

Banyak penelitian dan ahli juga menyarankan kacang almond bisa menurunkan kadar gula darah secara alami.

Almond adalah camilan pertengahan waktu yang baik untuk pasien diabetes.

Kehadiran magnesium membuatnya bermanfaat untuk diabetes dan mengontrol kadar gula darah.

2. Kacang kenari

Kacang kenari diketahui membantu membangun resistensi insulin, mengontrol kadar glukosa darah dan menurunkan risiko diabetes tipe-2.

Mereka kaya akan serat makanan. Serat membutuhkan waktu lama untuk dipecah dan dicerna, yang memastikan pelepasan gula yang lambat dalam aliran darah.

Indeks glikemik kenari juga sangat rendah. Indeks Glikemik (GI) adalah peringkat relatif karbohidrat dalam makanan, tergantung pada bagaimana mereka memengaruhi kadar glukosa darah.

Makanan dengan indeks GI lebih rendah dari 55 dikatakan ideal untuk diet diabetes.

3. Kacang kedelai

Kacang kedelai juga masuk dalam jajaran makanan yang baik untuk penderita diabetes.

Ini sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Young-Cheul Kim dari University of Massachusetts Amherst.

Mengonsumsi makanan yang sehat untuk penderita diabetes ini terbukti mampu menurunkan kolesterol, kadar gula darah, dan meningkatkan sensitivitas insulin.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler