Konten Khilafah dan Jihad Masuk Soal Ujian, UAS Dibatalkan

Sabtu, 09 Desember 2017 – 07:48 WIB
Siswa SMA ujian nasional. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JOMBANG - Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jombang, Jawa Timur menarik seluruh soal dan hasil ujian pascapolemik munculnya materi khilafah dalam naskah Ujian Akhir Semester di Madrasah Aliyah.

Akibat pembatalan ini, jadwal pelaksanaan UAS Madrasah Aliyah Negeri di Jombang akan bertambah satu mata pelajaran.

BACA JUGA: Kelas Penuh Lumpur, Ujian Sekolah Terhambat

Sebab satu materi pelajaran fiqih, seluruh soal dan kunci jawabanya ditarik dan dibatalkan.

Pembatalan ujian ini dilakukan menyusul adanya protes sejumlah pihak terkait konten khilafah dan jihad yang masuk materi ujian.

BACA JUGA: Seruan Jihad Catut Nama Eep Saefulloh Fatah

Materi terkait khilafah dan negara Islam ini ditemukan di soal ujian akhir semester kelas XII.

Abdul Haris Kepala Kantor Kementerian Kabupaten Jombang langsung mengumpulkan seluruh pengurus musyawarah guru mata pelajaran fiqih, dan kelompok kerja kepala madrasah yang dianggap paling bertanggungjawab atas hal itu.

BACA JUGA: Jadi Viral di Medsos, Nur Abadiah Tak Perlu Bayar Uang Sekolah

"Dari hasil rapat diputuskan diganti dengan soal baru, sedangkan jawaban yang sudah dilaksanakan sebelumnya dianggap tidak sah," kata Abdul.

Kementerian agama akan menjadwal ulang pelaksanaan ujian mata pelajaran fiqih Sabtu depan. Saat ini panitia penyusun materi soal. (pul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Parah! Soal UNBK Salah Unggah, Siswa Gagal Ujian


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler