Kopaja Sambar Pejalan Kaki di Jalur Transjakarta

Minggu, 03 November 2013 – 14:06 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Kecelakan maut kembali terjadi di Jakarta. Kali ini, Bus Kopaja jurusan Senen-Lebak Bulus berplat nomor B 7444 NP menabrak seorang karyawati Blue Bird di Jalur Transjakarta Mampang, Jakarta Selatan, Sabtu (2/11) malam.

Informasi yang dihimpun korban seorang perempuan bernama Sri Wahyu Tianingsih (23) yng merupakan warga Jalan Tegal Parang, Pancoran, Jaksel, tewas.

BACA JUGA: Kabulkan Impian Anak-anak Berkebutuhan Khusus

Korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit JMC. Namun, karena luka yang diderita cukup parah, korban akhirnya menghembuskan nafas terakhir Minggu (3/11) dinihari.

Kepala Kepolisian Sektor Metropolitan Mampang Komisaris Polisi Bambang Hari Wibowo mengatakan bahwa korban merupakan seorang karyawati Blue Bird.

BACA JUGA: Lion Air Pecah Ban di Bandara Soetta

Saat itu korban pulang kantor dan hendak menyeberang, karena suaminya sudah menunggu di seberang.

Tiba-tiba datang Bus Kopaja yang melewati Jalur Transjakarta dalam kecepatan tinggi. "Tidak melihat korban dan ketabrak. Korban mengalami luka serius," kata Kapolsek Minggu (3/11) dinihari.

BACA JUGA: Jokowi Tersandera Kepentingan Penyandang Dana

Ia menambahkan warga yang melihat sopir ugal-ugalan sempat menggulingkan Kopaja itu. Sopir berhasil kabur dan ditolong polisi yang sudah ada di lokasi. Sedangkan kernet sempat dihakimi massa. "Kalau sopirnya tidak sempat karena ditolong petugas," ujarnya.

Menurutnya, saat ini sopir sudah diamankan termasuk saksi-saksi yang melihat kejadian. "Kita dengan Unit Laka Lantas Jaksel sudah berkoordinasi. "(Kasus ini) akan ditangani Unit Laka Lantas Polres Jaksel," ujarnya. (boy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gelontor Bansos Rp 80 M untuk 300 Lembaga


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler