KPI Larang TV Siarkan Pria Kemayu, Begini Tanggapan Deddy Corbuzier

Rabu, 24 Februari 2016 – 19:33 WIB
Deddy Corbuzier. Foto: Fedrik Tarigan/dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Mentalis Deddy Corbuzier menyambut baik surat edaran dari Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat yang ditujukan kepada seluruh direktur utama lembaga penyiaran stasiun televisi Indonesia.

Dalam surat edaran tersebut, KPI melarang stasiun televisi menyiarkan seorang pria yang berperilaku seperti wanita.

BACA JUGA: Si Cantik Senang Kecepatan Tinggi

"Surat edaran KPI per hari ini untuk semua direktur stasiun tv, melarang adanya perilaku 'bebancian' dan lain-lain dengan sanksi yang berlaku," ujar Deddy di akun Instagramnya @mastercorbuzier, Rabu (24/2).

Bapak satu anak itu bahkan memposting surat edaran tersebut di Instagramnya. Menurut dia, apa yang dilakukan KPI sudah tepat dengan membatasi tayangan di TV.

BACA JUGA: Eva Celia: Sedih, Bahagia, Dia Tetap Punya Teman

"Bangsa kita tergantung pada generasi muda. Berikan tontonan yang membuat mereka maju dengan akhlak. Mari bangun bersama untuk generasi lebih baik," kata Deddy.

Terakhir, mantan pacar Agnes Monica ini mengucapkan selamat tinggal kepada pria-pria yang kerap berpenampilan seperti wanita di TV.

BACA JUGA: Yuk Nostalgia, 5 Band Indonesia Era 90 Yang Bikin Kangen (2)

"Selamat tinggal pria-pria ber-wig panjang di TV dan bergaya ngondek," imbuh pacar Chika Jessica ini. (chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Yuk Nostalgia, 5 Band Indonesia Era 90 Yang Bikin Kangen (1)


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler