KPK Ngaku Belum Kantongi Bukti Jerat Miranda

Jumat, 04 Februari 2011 – 15:48 WIB

JAKARTA-Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hingga kini belum menjadikan tersangka dan menangkap Miranda GoeltomAlasannya, KPK belum mengantongi bukti yang kuat untuk menjerat Miranda

BACA JUGA: Akhirnya Hengki Baramuli Menyusul ke Rutan Salemba



Demikian hasil klarifikasi yang diperoleh Fahmi Idris cs, saat bertemu Pimpinan KPK, Jumat(4/2), di gedung KPK di Jalan HR Rasuna Said,  Jakarta Selatan
"Bilangnya tadi Pak Busyro (Ketua KPK) seperti itu," ujar Fahmi memberikan keterangan pers, sebelum meninggalkan gedung KPK.

Fahmi mengaku bisa memahami alasan tersebut

BACA JUGA: Kemenkumham Keluarkan 3.000 Paspor Kosong

Hanya saja KPK diingatkan, setelah menangkap penerima, maka harus segera melanjutkan proses hukum terhadap pemberi suap.

"Konsekuensinya kan begitu," imbuh Fahmi, sembari mengatakan Pimpinan KPK tidak menyebut langsung siapa saja pihak pemberi suap dalam bentuk cek untuk pemilihan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia tahun 2004 kepada mereka yang menemui
"Tapi semua kita kan tahu

BACA JUGA: KPK Diminta Periksa Hakim Pengadilan Pajak

Yang terpilih itu Miranda dan perantaranya adalah Nun (Nunun Nurbaiti)," ungkap Fahmi.

Politisi senior Golkar itu membantah kedatangannya hari ini ke KPK sebagai reaksi atas penahanan sejumlah politisi Partai Golkar dalam kasus cek pelawat tersebut"Oh, bukan sama sekali dikarenakan ituSaya datang ke KPK sebagai warga masyarakat biasa yang ingin mempertanyakan keadilan dalam penegakan hukum di Indonesia," tandasnya.(mur/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Istana Tepis Isu Karen Gantikan Darwin


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler